Teknik Pengumpulan Data Profitabilitas dan strategi penyaluran pembiayaan mikro pada PT.Bank Brisyariah

antara peneliti pewanwancara dengan responden yang diwawancarai, yang diarahkan oleh pewawancara untuk tujuan memperoleh informasi yang relevan. 33 Langkah yang dilakukan dalam teknik wawancara adalah dengan menyajikan data berupa gambaran secara keseluruhan tentang analisa pembiayaan mikro didukung dengan data-data dan literatur yang berkaitan. Setelah itu menggabungkan informasi yang diperoleh dari pihak divisi mikro dan menarik kesimpulan dan mengkaji tiap aspek penilaian. Dan hasil dari penguraian data serta informasi dari pihak internal kemudian diolah, diteliti dan dianalisa sehingga menjadi sebuah kesimpulan dengan teknik menguraikan pengertian dan penggunaanya dalam penelitianyang dilakukan. Sedangkan untuk teknik penulisan, penulis berpedoman pada buku pedoman Penulisan Skripsi Fakultas Syariah dan Hukum UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 2012. 33 Mudrajad Kuncoro, Metode Riset untuk Bisnis Ekonomi- Bagaimana meneliti menulis Tesis Edisi 3, Jakarta:Penerbit Erlangga, 2009 h. 160 50 BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Perhitungan EVA

Perhitungan EVA untuk Pembiayaan Mikro pada PT. Bank BRISyariah merupakan sesuatu yang jarang dilakukan karena perhitungan EVA cenderung digunakan untuk menilai kinerja Perusahaan bukan untuk menghitung Kinerja Produk. Namun perhitungan EVA merupakan perhitungan kinerja yang memungkinkan untuk berbagai segmen termasuk dengan kinerja produk. Dalam perhitungan kinerja produk menggunakan EVA terdapat beberapa penyesuaian dari perhitungan EVA untuk kinerja Perusahaan. Dalam rangkaian perhitungan EVA komponen yang harus diketahui adalah NOPAT, Capital, WACC Weighted average Cost of Capital. Berikut perhitungan dari:

1. NOPAT Net Operating Profit after Tax

Net Operating Profit after Tax NOPAT atau nilai laba bersih setelah Pajak dapat dilihat pada Laporan Laba Rugi Perusahaan, tapi karena NOPAT yang digunakan untuk penelitian ini merupakan NOPAT untuk Pembiayaan Mikro pada NOPAT dilihat dari laporan LOB Pembiayaan Mikro PT. Bank BRISyariah. Hasil Perhitungan NOPAT Pembiayaan Mikro pada Bank BRI Syariah sebesar Rp.519.191.805.235,- atau jika dalan jutaan rupiah sebesar 519.191. Perhitungan selanjutnya akan