Jenis Penelitian Tehnik Pengumpulan Data.

23

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Penelitian yang dilakukan adalah pendekatan Kualitatif dengan metode studi kasus case study. Studi kasus merupakan tipe pendekatan dalam penelitian yang penelahaannya terhadap satu kasus dilakukan sacara intensif, mendalam dan komprehensif. Faisal, 1999 : 22. Adapun studi kasus tipe deskriptif dapat melacak, urutan peristiwa, hubungan antara pribadi, menggambarkan subbudaya, dan menjelaskan fenomena Yin, 2003 : 5. Dalam hal ini peneliti menggambarkan bagaimana tanggung jawab sosial perusahaan terhadap karyawan di PT Perkebunan Nusantara IV Medan.

3.2. Lokasi Penelitian

Yang menjadi lokasi penelitian adalah PT Perkebunan Nusantara IV Medan Alasan pemilihan lokasi ini adalah dengan melihat bahwa perusahaan ini merupakan salah satu dari 14 empat belas Badan Usaha Milik Negara BUMN yang bergerak dalam bidang usaha perkebunan, pengolahan dan pemasaran hasil perkebunan 3.3.Unit Analisis dan Informan 3.3.1. Unit Analisis Unit analisis adalah satuan tertentu yang di perhitungkan sebagai subjek penelitian Arikunto, 1999:132. Adapun unit analisis dalam penelitian ini adalah Karyawan Perusahaan Penelitian ini di tujukan untuk mengetahui bagaimana tanggung jawab sosial perusahaan terhadap kesejahteraan karyawan. Universitas Sumatera Utara 24

3.3.2. Informan

Informan di bedakan atas dua jenis, yakni Infoman kunci dan informan biasa. a. Informan Kunci yaitu sumber yang banyak memberi informasi terhadap peneliti.yakni karyawan Pimpinan di bagian SDM dan Umum, karyawan pelaksana. b. Informan biasa merupakan sumber informasi sebagai data-data pelengkap bagi informan kunci.yaitu dari pihak Jamsostek dan pihak SP-BUN. Berbagai informan baik informan kunci maupun informan biasa di anggap peneliti mengetahui tentang masalah yang di kaji dalam penelitian ini dan dapat memberikan sumber data yang di butuhkan oleh peneliti.

3.4. Tehnik Pengumpulan Data.

Tehnik Pengumpulan data yang di gunakan dalam penelitian ini melalui pengumpulan data primer dan data sekunder. 1. Data Primer Untuk mendapatkan data primer dalam penelitian ini di lakukan dengan cara penelitian lapangan, yaitu: 1. Observasi Pengamatan langsung oleh peneliti di perusahaan PT Perkebunan Nusantara IV untuk mengetahui bagaimana jalannya kegiatan-kegiatan yang di lakukan di perusahaan sehubungan dengan masalah yang di teliti. Hasil observasi tersebut kemudian di tuangkan dalam bentuk catatan lapangan. Universitas Sumatera Utara 25 2. Wawancara Mendalam Wawancara mendalam,yang merupakan proses tanya jawab secara langsung di tujukan terhadap informan di lokasi penelitian dengan menggunakan panduan atau pedoman wawancara yang telah disusun sebelumnya, untuk menggali informasi secara lengkap tentang kondisi karyawan perusahaan dan program kerja perusahaan untuk memenuhi tanggung jawab sosial perusahaan terhadap kesejahteraan karyawan. dan juga menggunakan tape recorder untuk merekam hasil wawancara. 2. Data Sekunder Data Sekunder merupakan data-data yang di gunakan untuk mendukung data primer. Di mana data dan informasi yang di peroleh secara tidak langsung melalui studi kepustakaan, yaitu dengan mengumpulkan data dan informasi dari buku-buku, jurnal, majalah, internet, surat kabar, dan referensi lainnya yang dapat mendukung dan di anggap relevan dan berhubungan dengan penelitian ini.

3.5. Interpretasi Data