Tinjauan Pustaka Sistematika Penelitian

xxv hal ini data yang diperoleh akan dianalisis dengan teknik analisis deskriptif, yaitu penulis menganalisa dan mendeskripsikan dalam bentuk pemaparan dengan memberikan penjelasan-penjelasan atau keterangan-keterangan secara logis.

7. Teknik Penulisan Skripsi

Adapun teknik penulisan penelitian ini, penulis menggunakan pedoman penulisan penelitian, tesis, dan disertasi yang diterbitkan oleh CeQDA UIN, tahun 2007, cet. Ke-1.

E. Tinjauan Pustaka

Setelah mengadakan survei ke perpustakaan di Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta dan lembaga Madani Mental Health Care Jakarta Timur maka penulis menemukan skripsi dan penelitian yang membahas tentang : 1. Pelaksanaan Terapi Islam Terhadap Pasien Depresi Di Bengkel Rohani Ciputat. Yunani. Nim 101052022671. Bimbingan dan Penyuluhan Islam tahun 1427H.2005M. Skripsi ini memberi kesimpulan bahwa terapi Islam terhadap pasien depresi di Bengkel Rohani meliputi bekam, dan ruqyah. 2. Sikap Penerimaan Orang Tua Penderita Skizofrenia Terhadap Stigma Masyarakat Tentang Skizofrenia. Ade Darmiah. Nim 101070023052. Psikologi tahun 1426 H.2004 M. Kesimpulan dari skripsi ini adalah orang tua yang menerima stigma yang diberikan terhadap pasien skizofrenia dengan sikap positif maka kemungkinan orang tua akan dapat membantu anaknya agar dapat sembuh dengan memberikan perhatin dan terapi, begitupun sebaliknya. xxvi 3. Penanganan Konselor dan Penyuluhan Islam Terhadap Pasien Gangguan Jiwa Skizofrenia Di Rumah Sakit Jiwa Pusat Jakarta. Sri Hastuti. Bimbingan Penyuluhan Islam tahun 1424 H.2003 M. Secara garis besar skripsi ini menyimpulkan bahwa ada beberapa penanganan konselor dan penyuluh Islam terhadap skizofrenia diantaranya wawancara, observasi, tes, case study, metode kelompok, metode tidak mengarah, metode psikoanalisis penganalisaan jiwa. Berdasarkan survei dan data tersebut di atas maka dalam penelitian ini, peneliti membahas tentang Pelaksanaan Terapi Bagi Pasien Skizofrenia Di Madani Mental Health Care Jakarta Timur, pada dasarnya penelitian ini secara prinsip dan teknis sama dengan penelitian sebelumnya namun jika dilihat dari obyek dan lokasi penelitian sangatlah berbeda serta belum ada penelitian lain yang mengambil judul ini.

F. Sistematika Penelitian

Adapun sistematika penelitian skripsi ini dituangkan kedalam beberapa bab, masing-masing dijabarkan kedalam sub-sub bab, dan selengkapnya disusun sebagai berikut :

BAB I Pendahuluan yang meliputi, latar belakang masalah, pembatasan

dan perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metodologi penelitian, tinjauan pustaka, dan sistematika penelitian.

BAB II Landasan Teoritis, yang mencakup terapi adalah pengertian terapi,

bentuk-bentuk terapi, dan fungsi dan tujuan terapi. Skizofrenia mencakup pengertian skizofrenia, gejala-gejala klinis skizofrenia,