Populasi Sampel Pelaksanaan pengumpulan data Uji Validitas dan Reliabilitas Kuesioner

3.3. Populasi dan Sampel

3.3.1. Populasi

Populasi adalah seluruh penderita malaria yang terdaftar, berobat dan mendapatkan pengobatan dengan obat anti malaria di puskesmas Juli, Kecamatan Juli pada Januari – Juli 2008.

3.3.2. Sampel

Sampel adalah seluruh populasi total populasi yang berjumlah 60 penderita malaria terdaftar, berobat dan mendapatkan pengobatan dengan obat anti malaria di puskesmas Juli pada Januari – Juli 2008. 3.4. Metode Pengumpulan Data 3.4.1. Alat pengumpul data Alat pengumpul data dalam penelitian ini adalah lembar observasi dan kuesioner terlampir yang berisi sejumlah pertanyaan dengan melakukan wawancara langsung dan observasi lingkungan rumah responden.

3.4.2. Pelaksanaan pengumpulan data

Pengumpulan data primer dilakukan peneliti dan dibantu oleh 2 orang pewawancara. Sebelum pengumpulan data, peneliti memberikan penjelasan tentang cara pengisian kuesioner kepada pewawancara untuk menyamakan persepsi agar tidak terjadi kegagalan dan data bias. Data sekunder diperoleh dari laporan puskesmas dan Dinas Kesehatan Kabupaten Bireuen. Kuesioner yang digunakan Universitas Sumatera Utara untuk penelitian terlebih dahulu diuji terhadap 15 penderita malaria, untuk memperoleh kuesioner valid dan reliability Danim, 2004.

3.4.3. Uji Validitas dan Reliabilitas Kuesioner

Sebelum dilakukan penelitian kepada responden, terlebih dahulu dilakukan uji validitas dan reliabilitas kuesioner kepada 15 penderita malaria di Kecamatan Jeunib. Alasan pemilihan responden di Kecamatan Jeunib untuk uji validitas dan reliabilitas kuesioner adalah: a. Jumlah sampel pada penelitian di Kecamatan Juli total populasi sehingga responden untuk uji validitas dan reliabilitas kuesioner tidak terpenuhi. b. Daerah Kecamatan Jeunib mempunyai geografi yang hampir sama dengan daerah di Kecamatan Juli. c. Penderita malaria di Kecamatan Jeunib cukup untuk responden uji validitas dan reliabilitas. Uji validitas diperlukan untuk mengetahui apakah kuesioner yang digunakan dalam penelitian ini benar-benar dapat mengukur apa yang ingin diukur dan sejauh mana ketepatan dan kecermatannya dalam mengukur suatu data. Sedangkan uji reliabilitas dilakukan untuk mendapatkan instrumen penelitian yang dapat dipercaya dan dapat diandalkan. Uji validitas dan reliabilitas dilakukan dengan membandingkan nilai r hitung dan nilai alpha dengan nilai r tabel. Bila r hitung dan nilai alpha r tabel, maka pertanyaan dalam kuesioner adalah valid dan reliabel. Universitas Sumatera Utara Data yang diperoleh dari uji coba kuesioner diolah dengan menggunakan program komputer dan hasilnya adalah sebagai berikut : Tabel 3.1. Hasil Perhitungan Uji Validitas dan Reliabilitas Kuesioner Variabel r tabel r hitung Alpha Keterangan Pengetahuan P1 0,514 0,8146 Valid dan reliabel P2 0,514 0,6682 Valid dan reliabel P3 0,514 0,7428 Valid dan reliabel P4 0,514 0,7154 Valid dan reliabel P5 0,514 0,8636 Valid dan reliabel P6 P7 P8 P9 P10 0,514 0,514 0,514 0,514 0,514 0,9681 0,8835 0,9064 0,7154 0,6666 0,9517 Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Sikap S1 0,514 0,9577 Valid dan reliabel S2 0,514 0,7990 Valid dan reliabel S3 0,514 0,7609 Valid dan reliabel S4 0,514 0,8868 Valid dan reliabel S5 S6 S7 S8 S9 S10 0,514 0,514 0,514 0,514 0,514 0,514 0,9614 0,9614 0,9169 0,9577 0,7350 0,8868 0,9747 Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Tindakan T1 0,514 0,8929 Valid dan reliabel T2 0,514 0,7889 Valid dan reliabel T3 0,514 0,9020 Valid dan reliabel T4 T5 T6 T7 T8 T9 T10 0,514 0,514 0,514 0,514 0,514 0,514 0,514 0,7295 0,9236 0,9605 0,8092 0,8929 0,7295 0,7808 0,9647 Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Valid dan reliabel Dengan menggunakan rumus df = N-2, diketahui nilai r tabel pada tingkat kemaknaan 5 adalah 0,514. Dari tabel 3.1. diatas terlihat bahwa nilai r hitung dan nilai alpha untuk setiap pertanyaan lebih besar dari pada r tabel. Hal ini bermakna bahwa pertanyaan-pertanyaan dalam kuesioner penelitian adalah valid dan reliabel. Universitas Sumatera Utara

3.5. Variabel dan Definisi Operasional