Deskripsi Lokasi Penelitian HASIL PENELITIAN

BAB 4 HASIL PENELITIAN

4.1. Deskripsi Lokasi Penelitian

4.1.1. Kondisi Geografis Kecamatan Juli merupakan salah satu dari 17 kecamatan yang ada di Kabupaten Bireuen Propinsi Nanggroe Aceh Darusalam, dengan luas wilayah 212,08 Km2 yang terdiri dari 36 desa dan merupakan wilayah kerja Puskesmas Juli. Secara geografis Kecamatan Juli terletak dibagian selatan kabupaten Bireuen, disebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Kota Juang, sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Jeumpa, sebelah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Benar Meriah dan sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Peusangan. Keadaan topografis 72,2 desa merupakan daerah datar, dan 27,8 berbukit. Ketinggian tempat diatas permukaan laut dpl berdasarkan wilayah adalah 26,31 berada pada ketinggian 0–10 m dpl, 13,06 berada pada ketinggian 10–25 m dpl, 45,59 terletak pada ketinggian 25–500 m dpl, dan 10,17 berada pada kertinggian 500–1000 m dpl BPS Kabupaten Bireuen, 2007 4.1.2. Demografi Jumlah penduduk Kecamatan Juli sebanyak 25.288 jiwa, terdiri atas 12.501 laki-laki dan 12.787 perempuan dengan 5789 kepala keluarga. Jumlah penduduk menurut kelompok umur dan jenis kelamin dapat dilihat pada tabel 4.1 berikut ini: Universitas Sumatera Utara Tabel 4.1. Distribusi Penduduk Menurut Kelompok Umur dan Jenis Kelamin di Kecamatan Juli Kabupaten Bireuen Tahun 2008 Penduduk No Klp. Umur Tahun Lk Pr Jumlah 1. 0 – 4 1.418 5,61 1.278 5,05 2.696 10,66 2. 5 – 14 2.996 11,85 2.778 10,99 5.768 22,83 3. 15 – 44 5.786 22,88 6.328 25,02 12.122 47,90 4. 44 – 65 1.815 7,18 1.764 6,98 3.577 14,15 5. ≥ 65 486 1,92 639 2,53 1.128 4,45 Total 12.501 49,43 12.787 50,57 25.288 100,00 Sumber : Kantor Camat Kecamatan Juli, tahun 2008 Tabel 4.1 menunjukkan bahwa bahwa kelompok umur 15 – 44 tahun merupakan kelompok umur dengan persentase tertinggi baik untuk jenis kelamin laki-laki maupun perempuan, persentase total 47,90, sedangkan menurut jenis kelamin persentase penduduk perempuan 50,57 , lebih tinggi dibandingkan penduduk laki- laki sebesar 49,43. Tabel 4.2. Distribusi Penduduk Menurut Jenis Pekerjaan di Kecamatan Juli Kabupaten Bireuen Tahun 2008 No Jenis Pekerjaan Jumlah Jiwa 1. Petani Buruh Tani 12.823 50,71 2. Pedagang Wiraswasta 2.291 9,06 3. PNS 823 3,29 4. TNI POLRI 129 0,51 5. Tidak bekerja 9.213 36,43 Total 25.288 100,00 Sumber: Kantor camat Kecamatan Juli Tahun 2008 Universitas Sumatera Utara Pada tabel 4.2 terlihat bahwa mayoritas penduduk Kecamatan Juli bekerja sebagai petaniburuh tani yaitu sebesar 50,71. 4.1.3. Sarana dan tenaga pelayanan kesehatan Jenis dan jumlah sarana maupun tenaga pelayanan kesehatan di kecamatan Juli dapat dilihat pada tabel 4.3 berikut ini : Tabel 4.3. Jenis dan Jumlah Sarana Pelayanan Kesehatan di Kecamatan Juli Kabupaten Bireuen Tahun 2008 No. Jenis Sarana Pelayanan Kesehatan Jumlah 1. Puskesmas Rawat Inap 1 2. Puskesmas Non Rawat Inap - 3. Puskesmas Pembantu 2 4. Pos Bersalin Desa Polindes 4 5. Pos Pelayanan Terpadu Posyandu 40 6. Pos Kesehatan Desa Poskesdes 7 7. 8. Puskesmas Keliling Kenderaan Roda 4 Klinik Bersalin 1 2 Sumber : Puskesmas Juli, tahun 2008 Pada tabel 4.3 terlihat bahwa sarana pelayanan kesehatan yang paling banyak di Kecamatan Juli adalah Posyandu, dimana setiap desa sudah memiliki paling sedikit 1 satu posyandu. Ketersediaan tenaga kesehatan yang berkualitas, memadai dan merata mutlak diperlukan untuk pelayanan kesehatan dalam upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat yang optimal. Jenis dan jumlah tenaga pelayanan kesehatan di Kecamatan Juli dapat dilihat pada tabel 4.4. berikut: Universitas Sumatera Utara Tabel 4.4. Jenis dan Jumlah Tenaga Kesehatan di Puskesmas Juli Kabupaten Bireuen Tahun 2008 No. Jenis Tenaga Kesehatan Jumlah 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. Dokter Umum Dokter Gigi Sarjana Kesehatan Masyarakat Bidan Perawat Analis Perawat Gigi Asisten Apoteker Penata Gizi Akademi Kesehatan Lingkungan 2 2 45 33 1 2 2 3 5 Total 95 Sumber : Puskesmas Juli, tahun 2008 Tenaga kesehatan yang paling banyak di Puskesmas Juli adalah bidan, sebagian besar Bidan Desa yang tersebar diseluruh desa dalam wilayah Kecamatan Juli. 4.1.4. Kondisi kesehatan Pola penyakit pada semua kelompok umur berdasarkan data pada laporan tahunan puskesmas tahun 2008 dapat dilihat pada tabel 4.5 berikut: Tabel 4.5. Sepuluh Penyakit Utama Rawat Jalan di Puskesmas Juli Kabupaten Bireuen Tahun 2008 No Jenis Penyakit Jumlah 1. ISPA 1.542 23,82 2. Gastritis 1.066 16,47 3. Otitis Media 982 15,17 4. Hipertensi 877 13,55 5. Malaria Klinis 439 6,78 6. Scabies 354 5,47 7. Disentri 391 6,04 8. Penyakit Kecacingan 267 4,12 9. Ruda PaksaKecelakaan 282 4,36 10. Lain – lain 273 4,22 Total 6.473 100 Universitas Sumatera Utara Dari 10 penyakit utama yang diamati, terlihat bahwa penyakit malaria klinis menempati urutan kelima di Puskesmas Juli 6,78. 4.1.5. Distribusi Penderita Malaria Berdasarkan hasil pemeriksaan sediaan darah dari 244 penderita malaria klinis yang diperiksa darahnya, ditemukan 92 penderita positif malaria. Distribusi penderita malaria positif menurut waktu penemuan dapat dilihat pada tabel 4.6. berikut: Tabel 4.6. Distribusi Penderita Malaria Positif Menurut Waktu Penemuan Bulan di Kecamatan Juli Kabupaten Bireuen Tahun 2008 No Bulan Penemuan Jumlah 1. Januari 8 8,70 2. Februari 9 9,78 3. Maret 9 9,78 4. April 8 8,70 5. Mei 7 7,61 6. Juni 11 11,96 7. Juli 6 6,52 8. Agustus 5 5,43 9. September 5 5,43 10. Oktober 4 4,35 11. November 7 7,61 12. Desember 13 14,13 Total 92 100,00 Dari data pada tabel 4.6 diatas terlihat bahwa frekuensi penderita penyakit malaria berfluktuasi dimana terjadi peningkatan kasus pada bulan Januari sampai dengan Juni, kemudian menurun sampai bulan Oktober dan meningkat lagi pada bulan November dan Desember. Universitas Sumatera Utara

4.2. Distribusi Karakteristik Responden Penelitian