Pengertian Laporan Keuangan PEMBAHASAN

2. Laporan Rugi-Laba Menurut Syahrial dan Purba 2013:7 Laporan rugi-laba adalah ringkasan pendapatan dan bebanbiaya perusahaan dalam periode tertentu diakhiri dengan laba atau rugi pada periode tersebut. 3. Laporan Ekuitas Pemegang Saham Menurut Syahrial dan Purba 2013:7 Laporan ekuitas pemegang saham menyajikan perubahan-perubahan pada pos-pos ekuitas. Pada umumnya rincian pos-pos ekuitas, yaitu modal saham biasa dan preferen, tambahan modal disetor, laba ditahan, saham perbendaharaan treasury stock . 4. Laporan Arus Kas Menurut Syahrial dan Purba 2013:8 Laporan arus kas adalah menunjukkan kas masuk cash in dan kas keluar cash out bagi aktivitas operasi, investasi dan keuangan secarah terpisah selama satu periode tertentu.

B. Pengertian Analisis Laporan Keuangan

Menurut Subramanyam dan Wild 2012:4 “Analisi laporan keuangan adalah aplikasi dari alat dan teknik analitis untuk laporan keuangan bertujuan umum dan data-data yang berkaitan untuk menghasilkan estimasi dan kesimpulan yang bermanfaat dalam analisi bisnis”. Analisi laporan keuangan mengurangi ketergantungan pada filsafat , tebakan, dan intuisi dalam pengambilan keputusan, serta mengurangi ketidakpastian analisis bisnis. Menurut Subramanyam dan Wild 2012:34 Ada lima alat penting yang digunakan untuk analisis keuangan yaitu : 1. Analisis laporan keuangan komparatif Analisis laporan keuangan komparatif dilakukan dengan cara menelaah neraca, laporan laba rugi, atau laporan arus kas yang berurutan dari satu periode ke periode berikutnya. Analisi ini meliputi penelaahan perubahan saldo tiap-tiap akun dari tahun ke tahun selama beberapa tahun. Informasi terpenting yang didapat dari analisi laporan keuangan komparatif adalah kecenderungan atau tren. 2. Analisis laporan keuangan common-size Analisis common-size bergunaa dalam memahami pembentuk internal laporan keuangan. Laporan common-size perusahaan terutama berguna untuk perbandingan antarperusahaan karena laporan keuangan perusahaan yang berbeda dibuat dalam format common-size . 3. Analisis Rasio Analisis rasio merupakan salah satu alat analisis kauangan yag paling populer dan banyak digunakan. Namun perannya sering disalahpahami dan sebagai konsekuensinya, kepentingannyaa sering dilebih-lebihkan. Sebuah rasio menyatakan hubungan matematis antara dua kuantitas. 4. Analisis Arus Kas Analisis arus kas terutama digunakan sebagai alat untuk mengevalusai sumber dana dan penggunaaan dana. Analisis arus kas menyediakan pandangan tentang bagaimana perusahaan memperoleh pendanaannya dan menggunakan sumber dayanya. Analisis arus kas inijuga digunakan dalam peramalan arus kas dan bagian dari analisis likuiditas.