Propaganda Politik Persuasi Politik

26 lisan dan tertulis, menanamkan opini baru, dan usaha yang disadari untuk mengubah sikap, kepercayaan, atau perilaku orang melalui transmisi pesan. Ada beberapa cara melakukan persuasi antara lain :

1. Propaganda Politik

Jacques Ellul, seorang filosof dan sosiolog prancis mendefenisikan propaganda sebagai komunikasi yang di gunakan oleh suatu kelompok terorganisasi yang ingin ingin menciptakan partisipasi aktif atau pasif dalam tindakan massa yang terdiri atas individu dan dipersatukan secara psikologis melalui manipulasinya dan digabungkan dalam suatu organisasi. 27 Propaganda merupakan kegiatan persuasif untuk mempengaruhi seseorang atau orang banyak dalam bentuk individu atau kelompok, dalam kehidupan masyarakat atau negara dengan dasar-dasar psikologis agar menerima ide, gagasan ideologi, hasil penemuan baru, konsep-konsep politik atau suatu hal yang belum diterima dan belum dianggap bermanfaat untuk kemudian bertingkah laku sesuai dengan apa yang diharapkan oleh propagandis. 28 Ada beberapa teknik propaganda politik yang dikenal sejak lama, beberapa teknik propaganda tersebut adalah : a. Penjulukan Name Calling adalah propaganda dengan memberikan sebuah ide atau label yang buruk kepada gagasan, orang, objek atau 27 Dan Nimmo, Komunikasi Politik, Komunikasi Pesan dan Media, Bandung : Remaja Rosda Karya, 1989, h. 136 28 Sumarno, Dimensi-Dimensi Komunikasi Politik Bandung : PT Citra Aditya Bekti, 1989, hal. 146-147 27 tujuan agar orang menolak sesuatu tanpa menguji kenyataanya. Misalnya menuduh lawan pemilihan sebagai ‘penjahat’. b. Iming-Iming Glittering Generalities adalah propaganda dengan menggunakan ‘kata yang baik’ untuk melukiskan sesuatu agar mendapat dukungan, tanpa menyelidiki ketepatan asosiasi itu. Teknik propaganda ini digunakan untuk menonjolkan propagandis dengan mengidentifikasi dirinya dengan segala apa yang serba luhur dan agung. Misalnya ketika Amerika Serikat merencanakan serangan ke Irak, AS menyebutnya sebagai misi kemanusiaan untuk membebaskan manusia dari teror senjata pemusnah massal. c. Teknik Transfer meliputi kekuasaan, sanksi dan pengaruh sesuatu yang lebih dihormati serta dipuja dari hal lain agar membuat “sesuatu” lebih bisa diterima. Teknik propaganda transfer bisa digunakan dengan memakai pengaruh seseorang atau tokoh yang paling dikagumi dan berwibawa dalam lingkungan tertentu dengan mengidentifikasi suatu maksud menggunakan lambang autoritas, misalnya “pilih kembali Mega di Pemilu 2004”. d. Kesaksian Testimonials memperoleh ucapan orang yang dihormati atau dibenci untuk mempromosikan atau meremehkan suatu maksud. Kita mengenalnya dalam dukungan politik. e. Merakyat Plain Folk adalah salah satu teknik propaganda yang menggunakan pendekatan oleh seseorang untuk menunjukkan dirinya rendah hati dan empati, imbauan yang mengatakan bahwa pembicara 28 berpihak kepada khalayak dalam usaha bersama yang kolaboratif misalnya, “saya salah seorang dari anda, hanya rakyat biasa. f. Menumpuk Kartu Card Stacking memilih dengan teliti pernyataan yang akurat dan tidak akurat, logis dan tak logis untuk membangun suatu kasus. Misalnya kata-kata “pembunuhan terhadap pemimpin kita, benar-benar menunjukan penghinaan terhadap partai kita”. g. Gerobak Musik Bandwagon Technique usaha untuk meyakinkan khalayak akan kepopuleran dan kebenaran tujuan. Dalam bidang ekonomi, teknik propaganda ini digunakan untuk menarik minat pembeli akan suatu produk tertentu yang laku keras di pasaran. Sebuah perusahaan minuman ringan dengan semboyan “Inilah Generasi Pepsi”, memberi kesan bahwa seluruh generasi meminum produk itu. 29

2. Periklanan Politik