Desain Penelitian METODOLOGI PENELITIAN

membaginya menjadi lima tahapan yaitu: 1 tahap analisis, 2 tahap perencanaan, 3 tahap pembuatan, 4 tahap validasi, dan 5 tahap akhir. Pada dasarnya tahapan-tahapan yang dilakukan hampir sama, karena itu dalam pelaksanaannya peneliti mengadaptasi kedua pendapat tersebut dan menggunakan lima tahapan pengembangan, antara lain:

1. Tahap awal

Dalam tahapan ini peneliti menentukan masalah yang muncul dalam kegiatan pembelajaran Bahasa Prancis di mana nantinya akan menjadi kajian dalam penelitian pengembangan ini. Kemudian peneliti menentukan ruang lingkupnya, mengidentifikasi proses pembelajaran, materi dan media pembelajaran.

2. Tahap perancangan

Pada tahapan ini, peneliti merancang media yang akan dikembangkan berdasarkan hasil pengkajian pada tahap awal. Peneliti mengumpulkan ide dan konsep dari konten atau materi yang akan digunakan serta membuat flowchart sebagai penuntun langkah pembuatan media. Setelah itu, peneliti menuangkan ide dan konsepnya ke dalam storyboard yang akan mempermudah peneliti dalam tahap pembuatan media.

3. Tahap pembuatan media

Peneliti mengumpulkan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk pembuatan media sesuai dengan rancangan pada tahap sebelumnya. Selanjutnya peneliti menulis kode program dalam software Adobe Flash 43 Professional CS6 dan membuat desain tampilan media dengan panduan storyboard yang telah dibuat. Setelah itu langkah terakhir dalam tahap ini adalah menggabungkan semua komponen dan menjadikannya sebuah prototype atau produk awal.

4. Tahap evaluasi

Pada tahap ini, peneliti melakukan dua tahap penilaian yang melibatkan empat pihak. Tahap pertama yaitu tahap validasi yang dilakukan oleh dua orang dosen jurusan Pendidikan Bahasa Prancis yaitu Herman, M. Pd sebagai ahli materi dan Nuning Catur Sri Wilujeng, S. Pd., M.A. sebagai ahli media untuk mengetahui kualitas dari media yang dikembangkan. Setelah di evaluasi, media akan direvisi sesuai dengan kritik dan saran yang disampaikan oleh kedua ahli tersebut. Tahap berikutnya dilakukan uji coba di SMA N 2 Wonosobo dengan melibatkan guru mata pelajaran Bahasa Prancis, Drs. Tri Heni Budiyanto dan 32 siswa kelas XI jurusan Bahasa untuk mengetahui kelayakan dari media yang dikembangkan. Selanjutnya peneliti melakukan final revisions sesuai dengan kritik dan saran dari siswa dan guru mata pelajaran.

5. Tahap akhir

Produk akhir dari pengembangan media ini akan diunggah ke Google play store sehingga dapat dijangkau oleh seluruh pengguna Android khususnya siswa SMA.