Strategi Pemasaran yang Diterapkan

a. Pelajar Pelajar menjadi sasaran utama karena produk yang ditawarkan adalah pakaian yang cocok dipakai oleh pelajar. b. Mahasiswa Selain pelajar mahasiswa dijadikan pasar sasaran oleh usaha ini karena seperti layaknya pelajar sangat mementingkan penampilan yang trendi. c. Masyarakat Umum Masyarakat menjadi sasaran pasar usaha ini karena masyarakat juga memerlukan penampilan yang tidak kalah seperti pelajar dan mahasiswa, walaupun dalam kuantitas yang relatif kecil.

E. Strategi Pemasaran yang Diterapkan

Adapun strategi pemasaran yang telah diterapkan oleh Tauko Medan, antara lain : a. Strategi Produk Tauko Medan sangat memperhatikan mutu dan kualitas produk yang ditawarkan kepada pelanggan, ini dilakukan dengan menjual produk yang benar- benar memiliki kualitas dan mutu yang baik. Misalnya pada produk utama yaitu kaos, material kaos yang dipilih disesuaikan dengan cuaca di Medan yang cukup ekstrim. Desain sablon pada kaos juga disesuaikan dengan karakter dan bahasa sehari-hari yang digunakan anak medan yang terkenal strict dan apa adanya. Begitu pula pada teknik sablon, tauko medan melakukan penyablonan terlebih dahulu pada kain lalu dipotong dan dijahit menjadi kaos untuk menghasilkan kaos dengan mutu sablon yang baik. Universitas Sumatera Utara Dengan mengutamakan mutu dan kualitas yang baik serta desain yang unik diharapkan produk tauko Medan mendapat tempat tersendiri dihati dan pikiran masyarakat sehingga mereka memilih untuk membeli dan menggunakan produk-produk yang ditawarkan tauko medan. b. Strategi penetapan harga Penetapan harga terhadap suatu produk disesuaikan dengan kualitas produk dan dapat dijangkau oleh konsumen terutama anak-anak muda. Untuk harga produk kaos sempat mengalami kenaikan harga, pada awal kemunculannya untuk sebuah kaos dibandrol seharga Rp55.000 dan saat ini telah mengalami kenaikan yaitu menjadi Rp75.000. Walaupun mengalami kenaikan harga produk, hal ini tidak menjadikan tauko medan kalah dengan harga produk yang ditawarkan oleh pesaing karena rata-rata harga produk tauko medan tetap lebih terjangkau dibanding pesaing lainnya. Ini merupakan salah satu keunggulan strategi yang dimiliki tauko medan. Harga terjangkau diperoleh karena tauko medan telah memiliki rumah produksi sendiri yang belum dimiliki oleh para pesaing. Tauko medan juga melakukan potongan harga pada produk-produk tertentu dan dalam waktu tertentu pula yaitu pada peringatan hari ulang tahun kota Medan. Diskon atau potongan harga tersebut dilakukan rutin setiap tahunnya pada tanggal 1 juli tepat pada hari kelahiran kota medan untuk memperjelas identitas tauko medan yang benar-benar bangga dan cinta pada kota medan. Universitas Sumatera Utara c. Strategi Promosi Menurut pemilik usaha yang mempengaruhi konsumen dalam melakukan pembelian tidak hanya pada faktor yang telah disebutkan tetapi strategi promosi yang dilakukan baik melalui media internet, media cetak atau menggelar event tertentu serta presentasi suasana dan tampilan usaha juga sangat mempengaruhi minat konsumen dalam melakukan keputusan pembelian.

4.1.2 Penyajian Data A. Informan Kunci