Fashion Gaya Hidup Punk

commit to user perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user sepeda menjadi aksesoris wajib. Tatanan rambut memang mirip gaya rambut mohawk atau spike, tetapi mereka lebih rapi, tidak terlalu tinggi, dan tidak botak di tepi. Sekali lagi musik Punk menjadi sebuah kekuatan yang harus diperhitungkan. Tetapi Punk generasi baru ini tidaklah sama. Beberapa energi lama masih terasa tetapi secara umum musik Punk sekarang hanyalah imitasi dari musik Punk original. Musik Punk menjadi lebih komersil dan terlihat lebih tertarik pada kesuksesan mainstream. Padahal inilah yang dilawan Punk terdahulu. Sekarang ini, kebanyakan musik Punk Rock telah kehilangan arti politik dan menjadi komersil.

2. Fashion

Fashion Punk adalah fashion yang terkait dengan pergerakan Punk. Variasinya bermacam-macam dari gaya Vivienne Westwood hingga model gaya band seperti Good Charlotte. Fashion Punk terpengaruh oleh pakaian sosial nyata dari subkultur dan gerakan seni lainnya, meliputi Glam Rock, Skinheads, rudeboys, pelajar sekolah seni, dan Mods. commit to user perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user Rambut sebagai salah satu elemen mode, tidak hanya menjadi simbol kelamin, tetapi juga simbol ideologi. Seperti diungkapkan Anthony Synnot dalam “Tubuh Sosial”, “Ideologi yang bertentangan memiliki rambut yang berlawanan.” Kaum punk Inggris mempunyai gaya rambut Mohawk atau Mohican. Mereka mencukur rambut dengan menyisakan jambul di tengah-tengahnya. Sebagian bergaya spike-top, gaya rambut berduri-duri. Sementara perempuan Punk menata rambut dalam warna cerah, seperti hijau, kuning, ungu, biru, dan merah muda. Gambar 35. Model Rambut Mohawk 155 Gambar 36. Model Rambut Perempuan Punk 156 Punk tampil untuk mengejutkan masyarakat dengan penggunaan fashion, gaya rambut, kosmetik, tato, perhiasan dan modifikasi tubuh. Fashion Punk awal diadaptasi dari objek keseharian demi efek estetik: pakaian yang disobek-sobek yang disatukan dengan peniti atau dibalut pita; pakaian biasa dikenakan dengan dihiasi spidol atau dicat; bin-liner hitam menjadi baju, kaos atau rok; peniti; dan pisau cukur digunakan sebagai perhiasan. Juga populer menggunakan pakaian kulit, karet 155 http:upload.wikimedia.orgwikipediacommonsthumb880 Young_mohawk_punk_c1984.jpg424px-Young_mohawk_punk_c1984.jpg 156 http:z.about.comddiyfashion10ZG--Punk_Hair.jpg commit to user perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user elastis, dan vinyl dimana di mata publik umum diasosiasikan dengan praktek transgresif seksual seperti bondage. Belum lagi atribut seperti rantai yang menggantung di celana, sepatu boot, kaos hitam, jaket kulit penuh badge atau peniti, serta gelang berbahan kulit dan besi seperti paku. Beberapa anak Punk mengenakan jins pipa ketat, celana tartan, rok, T-Shirt atau kaos lusuh, sepatu kanvas atau sneakers. Bahkan ada yang memakai swastika Nazi untuk memberi nilai kejut bagi masyarakat yang melihatnya. Asesoris lain yang sering dipakai Punker meliputi celana bondage, fishnet-stocking sobek-sobek, spikes, peniti, body piercings, dan celana dengan pola leopard. Juga sering dipakai pula jaket kulit pengendara motor dengan slogan, nama band, dan simbol yang tertulis di jaket dengan cat. Selain itu, merupakan hal umum dalam Punk untuk mengenakan jaket jeans atau rompi dengan tambalan nama band, perhiasan seperti spikes, peniti, tulisan, atau kombinasi semuanya. Dandanan Punk yang kita lihat saat ini, tidak bisa terlepas begitu saja pada peristiwa di Louise’s Night Club London. Pada sore hari di pertengahan musim panas 1976, grup utama Punk London berkumpul untuk mengekspresikan diri mereka. Berlokasi di Poland’s Street, Soho, London, Louise’s adalah klub untuk para lesbian yang sudah eksis bertahun-tahun, sebelum Punk ada di sana dengan beberapa anggota wanita membiarkan dirinya menjadi lesbian atau biseksual. commit to user perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user Musim panas 1976, Punk grup dominan di Louise’s, gaya pakaian mereka bermacam-macam tetapi sejenis. Beberapa orang mengenakan perlengkapan fetis dari karet atau PVC. Ada juga yang sengaja mengenakan blazer sekolah dengan dasi longgar. Beberapa orang mengenakan stringvest tembus pandang, kombinasi army surplus dan lingerie murahan. Banyak juga yang mengenakan jaket kulit dan rambut tribal dan riasan. Beberapa malah mengenakan bin-liners, sepatu boot Dr. Martin, kalung anjing, peniti dan celana pipa ketat. Salah satu toko utama spesialis fashion Punk adalah milik Malcolm McLaren yang bernama “Sex.” “Sex” spesialis pakaian kulit dan bondage atau pakaian modif yang tidak semua Punker bisa membeli. Punk sangat mencintai jaket kulit, pakaian sobek-sobek, pakaian yang tidak cocok, dan asesoris seperti peniti, swastika, dan simbol-simbol komunis. Pada dasarnya fashion Punk menitikberatkan individualisme dan merengkuh apapun di luar norma. Gambar 37. Toko Spesialis Fashion Punk “Sex” di Inggris 157 Apa yang dapat disebut fashion Punk modern secara primer dipengaruhi oleh hardcore, grunge, dan sisanya goth atau death Rock. Sekarang ini, segi berbeda dari scene Punk mempunyai perilaku fashion 157 http:mymetropole.files.wordpress.com201004sex-boutique.jpg?w=300h=238 commit to user perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user berbeda pula. Skate Punk misalnya, umumnya mempunyai rambut pendek dan mengenakan jeans baggy, rantai dompet yang panjang, kemeja wol berkerah, sepatu skate bermerk, sabuk, dan wrist band. Grungies atau grungers umumnya terlihat dengan denim, flanel, celana jeans sobek-sobek, rambut panjang tak diwarnai, dan sepatu boot Doc Martens atau sepatu boot pekerja, atau sepatu Converse All Stars, celana sederhana, kaos dengan dasi, sarung tangan elastis dengan jari terpotong, blazers, dan lain-lain. Bisa dikatakan bahwa fashion Punk kontemporer dikomersilkan secara ekstrim. Sebagaimana para desainer fashion yang mapan, istimewanya seorang desainer terkenal Jean-Paul Gautier menggunakan elemen Punk dalam produksinya. Punk clothing, yang ditandai dengan buatan tangan menjadi produksi massal dan dijual di toko-toko rekaman dan toko-toko spesialis yang lebih kecil. Banyak majalah fashion dan media Glamor lain sekarang mengiklankan model rambut Punk klasik atau setelan dengan sentuhan gaya Punk sebagai citra terhormat. Ini mengindikasikan bahwa Punk telah menjadi gaya mainstream mapan. Banyak kalangan scene Punk original generasi awal mengkritik tajam scene Punk generasi baru karena kenyamanan fashion dan mengurangi originalitas dan individualitas yang mana menjadi motivasi fashion Punk original. Beberapa Punk cenderung anti-fashion, dengan argumen bahwa Punk seharusnya didefinisikan dari segi musik dan ideologi. Ini yang commit to user perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user paling umum terjadi pada pasca 1980-an di scene hardcore Punk Amerika Serikat, dimana anggota-anggota subkultur seringkali berpakaian dalam kaos oblong sederhana dan jins, daripada outfit yang terdiri penuh paku dan asesoris lain, serta rambut dicat seperti di Inggris. Gaya anti-fashion berkembang menitikberatkan pada perhiasan minimalis, mengelak dari branding dan tren fashion. Tipikal tampilan di akhir tahun 1980-an meliputi kaos oblong hitam sederhana, jeans atau celana kargo, sepatu bersol datar murahan, dan potongan rambut standar. Dikenakan oleh laki-laki dan perempuan, fashion Punk bersifat aseksual. Pada masyarakat Barat dimana permukaan dihiasi logo-logo, iklan, dan ditandai nama perusahaan, dan dimana orang-orang bekerja keras mengekspresikan kepribadian, ide-ide, gender, dan seksualitas melalui fashion, kekosongan yang sebenarnya dan pengaburan simbol-simbol ini merupakan pembedaan. Banyak anggota band-band Punk mengatakan bahwa mereka melawan tampilan Punk. Bob Mould dari band Husker Du mengatakan bahwa Punk sekarang ini sangat memperhatikan spikes atau sepatu boot mana yang akan dipakai sehingga mereka tidak berpikir mengenai implikasi politik dalam musik. Di sisi lain, bisa dilihat seseorang menggunakan simbol swastika di satu bahu dan simbol anarki di bahu lain dan mereka tidak menyadari bahwa keduanya kontradiktif. Berbagai aksi Punk dan hardcore bermain musik hardcore tetapi mengenakan kaos oblong sederhana dan celana jeans di manapun. commit to user perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user Kebanyakan Punk percaya bahwa Punk itu sendiri bukanlah apa yang dipakai atau bagaimana penampilan seseorang tetapi sebuah konsep yang terletak pada musik itu sendiri yang harus mendefinisikan apa sebenarnya Punk itu. Meskipun telah dinyatakan bahwa Punk sejati bukanlah sebuah tampilan atau mode, tetapi, penampilan Punk sangat penting karena fashion Punk merupakan ekspresi yang tampak akan filosofi anti- kemapanan. Fashion Punk merefleksikan sikap. Celana jeans, sepatu boot, renda merah, jaket berasesoris, celana army atau militer, peniti, dan lain-lain adalah wujud ekspresi yang tampak akan hasrat Punk dalam menjaga anti-kemapanan dan kebebasan. Mencoba memelesetkan adagium dari filsuf rene Descartes “Aku berpikir, maka aku ada,” “aku berdandan maka aku ada.” Bahwa eksistensi manusia dan penanda apa yang dipakainya untuk menyebut eksistensi dirinya soal berpikir, berdandan ataupun berpakaian. Dick Hebdige dalam “ Subcultures The Meaning of Styles ” mengidentifikasikan bahwa Punk adalah sejarah hidup yang terlihat solid tetapi membingungkan. Punk muncul sebagai wujud dari masyarakat industrial, dimana ada mekanisasi serta perputaran model yang cukup ketat sebagai akibat diterapkannya sistem aristrokasi di Inggris. Punk dengan dandanan seperti Mohawk, spike-top, celana ketat, dan sepatu boot merefleksikan commit to user perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user ideologi mereka dalam melawan kemapanan. Punk mencoba mengadopsi cara berpikir dandanan primitif dalam era industrial, menempel tanda- tanda masa silam ke masa sekarang. Fashion Punk yang sekarang menjadi tren sebenarnya sudah jauh berbeda dari bentuk awalnya. Tetapi semangat ‘Do It Yourself’ tetap terasa pada nproses perkembangan fashion Punk sekarang ini. Fashionlah yang pertama kali digunakan sebagi simbol pengikat dalam komunitas Punk di pertengahan tahun 1970-an. Baju atau kaos lusuh, celana jins robek, sepatu boot, serta pernik seadanya paku, peniti, rantai sepeda, hingga gembok, menjadi aksesori wajib bagi komunitas Punk dalm fashion, yang bertujuan untuk melawan kemapanan masyarakat.

3. Komunitas