Tim Kab. Lima Puluh Kota Pos Check Point Pangkalan

c. Tim Kab. Lima Puluh Kota Pos Check Point Pangkalan

Upaya dan Tindakan yang dilakukan : Tim pengawasan lalulintas hewan Kab. 50 Kota telah melaksanakan kegiatan pada Bulan Juli dan Bulan Oktober 2005. Pangkalan berada di Kecamatan Kapur IX yang berbatasan dengan Kab. Bangkinang Propinsi Riau merupakan pintu masuk ke Sumatera Barat bagi Propinsi Riau. Selama pelaksanaan tim pengawasan lalulintas Hewan di Kab. 50 Kota telah terjaring dari semua jenis angkutan seperti Truk dan L 300 sebanyak lebih kurang 34 buah yang membawa ternak sapi, kerbau dan DOC, ayam broiilerpotong, telur dan pakankonsentrat. Pengangkutan hewan antar Propinsi Propinsi Sumatera Barat ke Riau adalah Broilerpotong sebanyak 1300 ekor dari Payakumbuh, telur sebanyak 226.000 butir dari Payakumbuh, 15 box dari Kab. 50 Kota dan 25.000 dari Padang, Sapi sebanyak 5 ekor dari Solok dan Kerbau jantan 9 ekor, kerbau betina 4 ekor dari Payakumbuh serta dari Kab. Padang Pariaman yaitu Kerbau Jantan 5 ekor, kerbau betina 3 ekor, sapi jantan 17 ekor dan sapi betina 5 ekor. Dari Kab. Agam Kerbau jantan 3 ekor, betina 3 ekor dan sapi jantan 1 ekor serta dari Kota Bukittinggi sapi sebanyak 4 ekor tidak dilengkapi dengan Surat Keterangan Kesehatan Hewan. Pengangkutan yang berasal dari Medan yaitu Pakan konsentrat sebanyak 2 truk dibawa ke Payakumbuh dan DOC sebanyak 16200 dibawa ke Padang dengan dilengkapi Surat Keterangan Kesehatan Hewan. 113 Tim dari Propinsi dan Tim Kab. 50 Kota melakukan pengawasan lalulintas bersama maka produk dari Sumbar yang belum memiliki Surat Keterangan Kesehatan Hewan harus segera mengurusnya. Hal ini harus dipenuhi karena tim pengawasan lalulintas Riau menolak dengan tegas tidak boleh memasuki wilayah Riau bagi produk yang tidak memiliki Surat Keterangan Kesehatan Hewan. Sehingga para pengusaha bidang peternakan melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap hewan dan produknya. Hasil monitoring, pengawasan dan pemantauan dari Dinas Peternakan Propinsi Sumatera Barat selama tim menjalankan tugas tidak ditemukan pemasukan hewan, BAH dan HBAH yang akan dapat membawa penularan penyakit dari tetangga ke Propinsi Sumatera Barat.

d. Tim Kab. Pesisir Selatan Pos Check Point Tapan