Paradigma Penelitian Hipotesis Penelitian

Sampel adalah bagian atau wakil populasi yang diteliti. Sampel merupakan sebagian dari populasi yang memiliki karakteristik yang relatif sama dan dianggap bisa mewakili populasi Sugiyono, 1999. Dalam menentukan sampel diperlukan suatu metode pengambilan sampel yang tepat agar diperoleh sampel yang representatif dan dapat menggambarkan keadaan populasi secara maksimal. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah random sampling yaitu dengan metode pemilihan sampel di mana setiap anggota populasi mempunyai peluang yang sama untuk dipilih menjadi anggota sampel. Menurut rekomendasi dari Hair, Anderson, Tatham Black 1998 yang merekomendasikan ukuran sampel minimal berkisar antara 100 sampai 200 observasi tergantung dari jumlah indikator yang diestimasi. Pedomannya adalah 5-20 kali jumlah indikator yang diestimasi. Terdapat 25 indikator dependen dan independen yang digunakan, maka jumlah minimal sampel yang harus diambil adalah sebesar 5x25 yaitu 125 sampel. Dalam hal ini, peneliti mengambil 125 pramuniaga sebagai sampelnya. Pengambilan sampel dilakukan dengan menyebar angket secara acak ke 16 toko Circle K yang mencakup daerah Yogyakarta kota, Sleman, dan Bantul. Sampel disebar ke masing-masing toko Circle K selama 3 minggu untuk diisi oleh pramuniaga.

D. Variabel Penelitian

1. Variabel Independen

Variabel independen adalah variabel yang mempengaruhi variabel terikat dependen, baik secara positif atau negatif Sekaran, 2006. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kepuasan kerja X1 dan lingkungan kerja X2.

2. Variabel Dependen Y

Variabel dependen merupakan variabel yang dipengaruhi oleh variabel- variabel independen. Variabel dependen disebut juga variabel terikat. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah turnover intention pramuniaga.

E. Definisi Operasional Variabel Penelitian

Definisi variabel merupakan petunjuk bagaimana suatu variabel diukur dalam sebuah penelitian. Berdasarkan landasan teori, variabel penelitian ini yaitu kepuasan kerja, lingkungan kerja, dan turnover intention pramuniaga. 1. Variabel Dependen Y Variabel dependen dalam penelitian ini adalah turnover intention pramuniaga. Turnover intention pramuniaga ini adalah keinginan pramuniaga PT Circleka Indonesia untuk mengundurkan diri dari perusahaan.