Uji t Pengujian Hipotesis

4.6.3.2. Uji t

Uji t digunakan untuk menguji pengaruh variabel independen secara parsial terhadap variabel dependen, yaitu pengaruh dari masing-masing variabel independen yang terdiri atas indeks harga saham Nikkei 225, indeks harga saham Hangseng 43 dan indeks harga saham Kospi 200 terhadap Indeks Harga Saham Gabungan IHSG yang merupakan variabel dependennya. Seperti halnya dengan uji hipotesis secara simultan, pengambilan keputusan uji hipotesis secara parsial juga didasarkan pada nilai probabilitas yang didapatkan dari hasil pengolahan data melalui program SPSS Statistik Parametrik Santoso 2004:168 sebagai berikut: a. Jika probabilitas 0,05 maka H0 diterima. b. Jika probabilitas 0,05 maka H0 ditolak. Pada uji t, nilai probabilitas dapat dilihat pada hasil pengolahan dari program SPSS pada tabel coefficients kolom sig atau significance. 4.6.3.3. Koefisien determinasi R 2 Koefisien determinasi R 2 Dalam penelitian ini menggunakan regresi linier berganda maka masing- masing variabel independen yaitu indeks harga saham Nikkei 225, indeks harga saham Hangseng 43 dan indeks harga Kospi 200 secara parsial dan secara simultan mempengaruhi variabel dependen yaitu Indeks Harga Saham Gabungan IHSG yang dinyatakan dengan R dari hasil regresi berganda menunjukkan seberapa besar variabel dependen bisa dijelaskan oleh variabel-variabel bebasnya Santoso 2004:167. 2 untuk menyatakan koefisien determinasi atau seberapa besar Universitas Sumatera Utara pengaruh variabel indeks harga saham Nikkei 225, indeks harga saham Hangseng 43 dan indeks harga Kospi 200, Harga Emas Dunia, Harga Minyak Dunia dan Kurs Rupiah terhadap variabel Indeks Harga Saham Gabungan IHSG. Sedangkan untuk menyatakan koefisien determinasi parsial variabel independen terhadap variabel dependen. Besarnya koefisien determinasi adalah 0 sampai dengan 1. Semakin mendekati nol, maka semakin kecil pula pengaruh semua variabel independen terhadap nilai variabel dependen dengan kata lain semakin kecil kemampuan model dalam menjelaskan perubahan nilai variabel dependen. Sedangkan jika koefisien determinasi mendekati 1 maka dapat dikatakan semakin kuat model tersebut dalam menerangkan variasi variabel independen terhadap variabel terikat. Angka dari R square didapat dari pengolahan data melalui program SPSS yang bisa dilihat pada tabel model summary kolom R square. Universitas Sumatera Utara

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN