Struktur Organisasi RSUD Doloksanggul Sub Bagian Tata Usah 1. Bagian Tata Usaha

I : Informatif M : Manusiawi A : Aman E. Tujuan : Menjadi rumah sakit yang mampu memberikan pelayanan sarana tepat guna, inovatif dan didukung sumber daya manusia yang profesional.

4.6 Struktur Organisasi RSUD Doloksanggul

Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Humbang Hasundutan 4.6.1. Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi 1 Rumah sakit adalah lembaga teknis daerah yang dipimpin seorang Direktur yang secara teknis fungsional bertanggung jawab kepada bupati melalui sekretaris daerah kabupaten. 2 Rumah sakit umum daerah dipimpin oleh seorang direktur rumah sakit yang dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada bupati. 3 Direktur rumah sakit umum daerah mempunyai tugas, membantu bupati dalam menyelenggarakan pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan di bidang pelayanan umum, meliputi : a. menyusun program kerja dan rencana anggaran rumah sakit. b. menyusun petunjuk teknis pelaksanaan kegiatan peyelenggaraan rumah sakit. c. mengkoordinasikan pelaksanaan tugas dengan instansi terkait. d. melaporkan seluruh pelaksanaan tugas kepada bupati melalui sekretaris daerah kabupaten. e. melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan bupati. Universitas Sumatera Utara Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada pasal 330, rumah sakit umum daerah mempunyai fungsi : a. Perencanaan di bidang pelayanan rumah sakit. b. Pengorganisasian pelayanan rumah sakit. c. Pelaksanaan tugas di bidang pelayanan rumah sakit. d. Pengawasan pelaksanaan tugas pelayanan rumah sakit. 4.6.2. Susunan Organisasi 1 Rumah Sakit Umum Daerah, tediri dari : a. Sub Bagian Tata Usaha. b. Seksi Pelayanan. c. Seksi Perawatan. d. Seksi Program dan Rekam Medis. e. Bagan Susunan Organisasi Rumah Sakit Umum Daerah, sebagaimana tercantum pada Lampiran XXI Bagan Hukum Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten Humbang Hasundutan Tahun 2007.

a.1. Bagian Tata Usaha

1 Sub Bagian Tata Usaha dipimpin seorang Kepala Sub Bagian yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Direktur. 2 Kepala Sub Bagian Tata Usaha mempunyai tugas, memberi pelayanan administratif untuk mendukung kelancaran pelaksanaan tugas Rumah Sakit Umum meliputi : Universitas Sumatera Utara a. Mengkoordinasi penyusunan program kerja dan rencana anggaran rumah sakit. b. Melaksanakan urusan administrasi surat-menyurat, kearsipan, urusan rumah tangga, perlengkapan, keuangan dan kepegawaian. c. Melaksanakan tugas lain yang diberikan Direktur Rumah Sakit.

a.2. Seksi Pelayanan