Sampel penelitian Populasi dan Sampel Penelitian 1. Populasi penelitian

BAB 4 METODOLOGI PENELITIAN

1. Desain Penelitian

Desain penelitian merupakan bentuk rancangan yang digunakan dalam melakukan prosedur penelitian Hidayat, 2007. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif yang bertujuan untuk mengidentifikasi pengetahuan pasien hipertensi tentang nutrisi yang dibutuhkan untuk memelihara status kesehatan di Poliklinik Hipertensi RSUP H. Adam Malik Medan. 2. Populasi dan Sampel Penelitian 2.1. Populasi penelitian Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien hipertensi yang melakukan rawat jalan di Poliklinik Hipertensi RSUP H. Adam Malik Medan. Subjek penelitian yang dipilih adalah semua populasi yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Kriteria inklusi adalah pasien yang mempunyai tekanan darah diatas normal yang sedang melakukan rawat jalan, sedangkan kriteria eksklusi adalah pasien yang mempunyai tekanan darah normal. Berdasarkan hasil survei awal, didapatkan data dari Poliklinik Hipertensi RSUP H. Adam Malik Medan terdapat 516 pasien hipertensi pada tahun 2010.

2.2. Sampel penelitian

Sampel pada penelitian adalah pasien hipertensi yang sedang menjalani rawat jalan di Poliklinik Hipertensi RSUP H. Adam Malik Medan, bersedia untuk menjadi responden penelitian dengan memberikan persetujuan menjadi responden baik secara lisan maupun tulisan dengan menandatangani informed consent. Teknik pengambilan sampel penelitian ini dilakukan dengan cara purposive sampling, dimana sebagian dari anggota populasi menjadi sampel penelitian. Sampel yang diikutsertakan dalam penelitian tersebut berdasarkan pada pertimbangan peneliti sendiri sesuai dengan tujuan yaitu mendapatkan responden pasien hipertensi yang melakukan rawat jalankontrol di Poliklinik Hipertensi RSUP H. Adam Malik Medan, belum mengalami komplikasi dan bersedia menjadi responden. Selain itu, karena keterbatasan waktu, tenaga, dan dana sehingga tidak dapat mengambil sampel yang besar. Notoatmodjo, 2005 dan Arikunto, 2006. Besarnya sampel diambil berdasarkan pertimbangan praktis terkait dana, sarana, tenaga dan waktu yang didasarkan pada besarnya populasi Saryono, 2008. Oleh karena jumlah populasi lebih dari 100 orang maka sampel dibuat sekitar 10-15 atau 20-25 dari total populasi Arikunto, 2006. Semakin besar sampel yang dipergunakan, semakin baik dan representatif hasil yang diperoleh Nursalam, 2009. Maka, besarnya sampel yang diambil peneliti adalah 14 dari populasi yaitu sebanyak 73 orang responden.

3. Lokasi dan Waktu Penelitian