Hasil Penelitian Terdahulu KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN PUSTAKA

2.1. Hasil Penelitian Terdahulu

Pada bab ini akan diuraikan mengenai hasil penelitian terdahulu yang sejenis, landasan teori tentang arus kas aktivitas operasi, arus kas aktivitas investasi, arus kas aktivitas pendanaan, dan laba akuntansi terhadap harga saham pada perusahaan otomotif di Bursa Efek Indonesia BEI. Untuk mendukung penelitian ini, telah dipelajari penelitian terdahulu yang sejenis dan masih ada kaitan dengan penelitian ini. Berikut ini akan dijelaskan secara singkat mengenai hasil penelitian terdahulu tersebut antara lain : Penelitian lainya dilakukan oleh Soesetio 2005 dengan judul Analisis Tambahan Kandungan Informasi Laporan Arus Kas. Penelitian ini mengambil sampel perusahaan yang tergabung dalam LQ45 yang tidak mengalami pergeseran selama tahun 1997-2000. Model analisis menggunakan regresi linier, uji t dan uji F. Penelitian ini berkesimpulan bahwa komponen total arus kas dari aktivitas investasi, total arus kas dari aktivitas pendanaan serta perubahan total arus kas secara signifikan memiliki kandungan informasi, dengan kata lain informasi tersebut menjadi referensi investor untuk memutuskan membeli, menahan atau menjual saham. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Suwito 2008 denga judul Pengaruh Kandungan Informasi Arus Kas dan Laba Akuntansi Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Otomotif Yang Go Publik Di BEI. Penelitian ini menggunakan sampel perusahaan otomotif yang terdaftar di BEI periode 2000-2005. Model analisis ini menggunakan analisis regresi linier, Uji F dan Uji t. Penelitian ini berkesimpulan bahwa variabel yang mempengaruhi harga saham pada perusahaan otomotif hanya arus kas investasi dan laba akuntansi karena kedua variabel tersebut lebih mencerminkan besarnya pengeluaran perusahaan untuk kepentingan investasi baik jangka pendek maupun jangka panjang, serta nilai laba akuntansi yang merupakan laba sebelum pajak lebih menunjukan baik tidaknya pertumbuhan perusahaan dimasa yang akan datang khususnya perusahaan otomotif. Berdasarkan penelitian terdahulu diatas, terdapat persamaan dengan penelitian yang dilakukan sekarang ini. persamaan penelitian terdahulu dengan penelitian sekarang sama-sama menggunakan harga saham sebagai variabel terikat, alat uji hipotesis yang digunakan uji F dan uji t serta menggunakan sampel penelitian perusahaan yang masih aktif dalam perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

2.2. Kajian Teori