Kepala Bagian Tata Usaha

f. Pelaporan dan pertanggungjawaban atas pelaksanaan tugas dan fungsinya kepada Gubernur melalui Sekretaris Daerah sesuai standar yang ditetapkan. Untuk melaksanakan tugas dan fungsinya Kepala Dinas dibantu oleh: a. Wakil Kepala Dinas b. Kepala Bagian Tata Usaha c. Kepala Sub Dinas Bina Penataan Ruang d. Kepala Sub Dinas Bina Pengembangan Perkotaan dan Perdesaan e. Kepala Sub Dinas Bina Pengembangan Perumahan dan Permukiman f. Kepala Sub Dinas Bina Tata Bangunan dan Lingkungan g. Kepala Sub Dinas Bina Peningkatan Peran Serta Masyarakat h. Unit Pelaksana Teknis DinasBalai i. Kelompok Jabatan Fungsional

3.2.4 Kepala Bagian Tata Usaha

Kepala Bagian Tata Usaha Distarukim mempunyai tugas membantu Kepala Dinas di bidang Umum barangperlengkapan, keuangan, kepegawaian, perpustakaan, organisasi dan hukum. Untuk melaksanakan tugas dimaksud, Kepala Bagian Tata Usaha menyelenggarakan fungsi : a. Penyusunan dan Penyempurnaan Standar penyelenggaraan urusan umum, pengelolaan keuangan, pengelolaan keuangan, pemberdayaan organisasi dan penyiapan produk-produk hukum dinas. b. Perencanaan, pengadaan kebutuhan internal dan pemeliharaan kebutuhan Administrasi Dinas, serta penyempurnaan peningkatan pengelolaan dan pengendalian atas pemanfaatannya pelaksanaan, sesuai ketentuan dan Standar yang ditetapkan. Universitas Sumatera Utara c. Perencanaan, pengelolaan dan pengurusan pertanggungjawaban keuangan dinas sesuai ketentuan dan Standar yang ditetapkan. d. Perencanaan, pengelolaan peningkatan pendayagunaan kepegawaian sesuai ketentuan dan Standar yang ditetapkan. e. Perencanaan dan peningkatan pengembangan organisasi, sistem kerja serta pengelolaan perpustakaan bahan pustaka dan produk hukum dinas sesuai ketentuan dan standar yang ditetapkan. f. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Dinas dan Wakil Kepala Dinas sesuai bidang tugas dan fungsinya. g. Pelaporan dan pertanggungjawaban atas pelaksanaan tugas dan fungsinya kepada Kepala Dinas melalui Wakil Kepala Dinas sesuai Standar yang ditetapkan. h. Pemberian masukan yang perlu kepada Kepala Dinas dan Wakil Kepala Dinas sesuai bidang tugas dan fungsinya. Kepala Bagian Tata Usaha Distarukim dalam melaksanakan tugas dan fungsinya dibantu oleh Kepala Sub Bagian , yaitu : a. Kepala Sub Bagian Umum b. Kepala Sub Bagian Keuangan c. Kepala Sub Bagian Kepegawaian d. Kepala Sub Bagian Organisasi dan Hukum

3.2.5 Kepala Seksi Perencanaan Tata Ruang, mempunyai tugas :