Tipe Penelitian METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

A. Tipe Penelitian

Menurut Sugiono dalam Metode Penelitian Administrasi, terdapat beberapa jenis penelitian. Jenis-jenis penelitian ini dikelompokkan menurut tujuan penelitian, pendekatan penelitian, tingkat eksplanasi dan jenis data yang digunakan, seperti pada Tabel III.1 dibawah ini. Tabel III.1 Jenis Penelitian Tujuan Penelitian Pendekatan Penelitian Tingkat Eksplanasi Jenis Data 1. Murni. 2. Terapan. 1. Survey. 2. Ex. Post Facto. 3. Eksperimen. 4. Naturalistik. 5. Policy Research. 6. Action Research. 7. Evaluasi. 8. Sejarah. 1. Deskriptif. 2. Komparatif. 3. Asosiatif. 1. Kuantitatif. 2. Kualitatif. 3. Gabungan keduanya. Sumber : Sugiono, Metode Penelitian Administrasi, 1997:2 Penulisan penelitian “Analisis Kinerja Terhadap Penyelenggaraan Pelayanan Publik Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Demak” ini dengan menggunakan tujuan penelitian adalah penelitian terapan applicatif science. Dimana penelitian terapan adalah penelitian yang mempergunakan pengetahuan ilmiah yang telah diketahui untuk memecahkan masalah-masalah kehidupan praktis. Berikutnya mengenai pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan penelitian survey. Kerlinger 1973 dalam Sugiono menyampaikan bahwa penelitian survey adalah penelitian yang dilakukan pada populasi besar maupun kecil, tetapi data yang dipelajari adalah data dari sample yang diambil dari populasi tersebut. Dalam tabel diatas disebutkan juga tentang tingkat eksplanasi. Yang dimaksud dengan tingkat eksplanasi adalah tingkat penjelasan, bagaimana variabel-variabel yang diteliti akan menjelaskan obyek yang diteliti melalui data yang terkumpul. Dalam penelitian ini menggunakan jenis tingkat ekspalanasi penelitian deskriptif. Dimana penelitian deskriptif itu sendiri mempunyai arti penelitian yang dilakukan terhadap variabel mandiri, yaitu tanpa membuat perbandingan atau menghubungkan dengan variabel yang lain. Sedangkan jenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah gabungan data kuantitatif dan kualitatif. Data kualitatitf digunakan untuk memperkaya hasil penelitian yang didapat dengan melakukan indepth interview.

B. Ruang Lingkup Penelitian