Review Penelitian Sistematika Penulisan

12 c. Interpretasi data yaitu mengumpulkan seluruh data yang diperoleh baik dari data primer, data sekunder maupun data tersier. d. Menarik kesimpulan terhadap persoalan yang sedang penulis teliti. Setelah semua data yang diperlukan terkumpul, maka selanjutnya diadakan analisis secara kualitatif, yaitu bersumber dari data primer dan bahan hukum sekunder dan dilengkapi dengan wawancara atau data tersier.

G. Review Penelitian

Penelitian yang dikajikan pada alasan-alasan adanya atau diperbolehkannya dispensasi nikah yang sudah dilakukan atau yang sudah terjadi diantaranya: No. Nama Judul Isi Tahun 1. Ayatullah Pemberian Dispensasi Kawin di Bawah Umur oleh Pengadilan Agama Studi Kasus PA Jakarta Pusat Skripsi ini mengungkap sebuah pertanyaan besar dikalangan masyarakat yang menyatakan kenapa disebagian besar Pengadilan Agama membolehkan Pernikahan di bawah umur. 2004 PA 2. Ahmad Rifa’i Dispensasi Kawin di Bawah Umur Skripsi ini lebih mengungkap atau 2006 PA 13 oleh Pengadilan Agama. Studi Analisa Keputusan No. 07Pdt.P2002 PA.cbn di PA Cibinong. menjelaskan mengenai Analisis Keputusan No. 07Pdt.P2002PA tentang diperbolehkan pernikahan di bawah umur. 3. Muhawwaroh Pernikahan di Bawah Umur Akibat Hamil di Luar Nikah Studi Kasus di Desa Pulo Timaha Babelan Bekasi. Skripsi ini menjelaskan Perkawinan di Bawah Umur yang dibolehkan bersumber karena dasar Psikologi anak yang ingin menikah di bawah umur, sehingga jika dibatasi atau dicegah akan mengganggu psikologi anak. 2006 SJAS 4. Wahyudi. A Pandangan Masyarakat Terhadap Perkawinan Hamil di Luar Skripsi ini lebih menjelaskan terhadap berbagai pandangan masyarakat mengenai diperbolehkannya 2008 PA 14 Nikah Studi pada Masyarakat Desa Curug Kec. Gunungsindur Kab. Bogor. melangsungkan pernikahan yang di bawah umur. 5. Nurmilah Sari Dispensasi Nikah Di Bawah Umur Studi Kasus Di Pengadilan Agama Tangerang tahun 2009-2011. Isi dari skripsi saya ini, berbeda dengan skripsi yang terdahulu, isi dari skripsi saya lebih luas penjelasannya karena mencakup beberapa aspek aturan hukum, baik hukum positif maupun beberapa hukum lainnya yang terkait. Dan mencari sumber data dari beberapa pengadilan agama yang berbeda. Serta menganalisa alasan terbanyak dari beberapa putusan atau penetapan 2011 PA 15 dari pengadilan agama tangerang tentang dispensasi nikah di bawah umur.

H. Sistematika Penulisan

Adapun sistematika penulisan yakni sebagai berikut : Bab pertama berisi pendahuluan yang berisi latar belakang masalah, pembatasan dan perumusan masalah, tujuan penelitian, pemanfaatan penelitian, metode penelitian, review penelitian dan sistematika penulisan. Bab kedua menjelaskan mengenai tinjauan teoritis tentang pernikahan yang isinya meliputi, pengertian dan dasar hukum pernikahan, syarat dan rukun pernikahan, serta tujuan dan hikmah pernikahan, dan pencegahan atau larangan dalam pernikahan. Bab ketiga merupakan pembahasan perihal dispensasi nikah di bawah umur, yang isinya ialah pengertian dispensasi nikah di bawah umur, batas usia nikah menurut hukum positif, serta faktor penyebab terjadinya pernikahan di bawah umur, dan dampak akibat nikah di bawah umur. Bab keempat merupakan hasil dari penelitian yang penulis laporkan dalam skripsi ini, yang didalamnya dijelaskan mengenai pertimbangan hukum tentang permohonan dispensasi nikah oleh Pengadilan Agama Tangerang yang isinya 16 mengenai prosedur pengajuan dispensasi nikah, wewenang Pengadilan Agama, dan keterangan Pejabat Penggadilan Agama tentang permohonan dispensasi nikah di bawah umur serta analisa penulis. Bab kelima berisi penutup yang meliputi kesimpulan yang dapat penulis ambil dari keseluruhan skripsi ini, dan diakhiri dengan saran dan rekomendasi yang penulis berikan. 17

BAB II TINJAUAN TEORITIS TENTANG PERNIKAHAN