Desain Penelitian Sumber Data Teknik Pengumpulan Data

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Desain Penelitian

Penelitian ini adalah suatu penelitian kualitatif. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif. Metode yang digunakan untuk pengumpulan data yang diperoleh sebagai bahan analisis adalah bentuk kepustakaan. Menurut Surakhmad 2000:147, “Metode deskriptif membicarakan beberapa kemungkinan untuk memecahkan masalah aktual, dengan jalan mengumpulkan data, menyusun atau mengklasifikasikannya, menganalisis dan menginterpretasikannya.” Jadi, metode penelitian deskriptif adalah suatu metode yang memecahkan masalah dengan jalan mengumpulkan data, menyusun dan mengklasifikasikannya, menganalisis serta menginterpretasikannya. Tujuan dari metode deskriptif ini adalah untuk mengetahui modalitas yang dominan serta fungsinya pada setiap cerita tersebut.

3.2 Sumber Data

Sumber data penelitian ini adalah data tertulis yang merupakan teks naskah Kaba Minangkabau Anggun Nan Tungga Si Magek Jabang, Episode : Ke Balai Nan Kodo Baha dalam Rosyadi, dkk yang diterbitkan oleh Proyek Pengkajian dan Pembinaan Nilai – Nilai Budaya Pusat, Direktorat Sejarah dan Nilai Tradisional, Direktorat Jenderal Kebudayaan, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. Jakarta 1995. Yang terdiri dari 1368 klausa dengan jumlah modalitas sebanyak 897. Universitas Sumatera Utara Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data ini menggunakan teknik studi kepustakaan yaitu mengumpulkan data dan mempelajari data sebagai informasi sebanyak mungkin dari berbagai sumber kepustakaan.

3.3 Teknik Pengumpulan Data

Dalam pengumpulan data digunakan teknik dasar simak dan teknik lanjutan simak catat. Teknik ini digunakan karena sumber data penelitian ini adalah data tulis. Data yang telah terkumpul yang bersumber dari teks naskah Kaba Minangkabau tersebut kemudian diperiksa yaitu dengan cara sebagai berikut. 1. Membaca seluruh teks naskah Kaba Minangkabau dengan cermat dan teliti. 2. Mengidentifikasi dan mengamati klausa demi klausa yang terdapat pada teks naskah Kaba Minangkabau tersebut untuk kemudian dianalisis.

3.4 Teknik Analisis Data