Kerangka Pemikiran KERANGKA PEMIKIRAN

2.2. Kerangka Pemikiran

Konseptual Berdasarkan uraian di atas, penelitian akan dilakukan dengan cara mencari pengaruh variabel ekonomi makro yaitu inflasi, nilai tukar, suku bunga, dan jumlah uang beredar terhadap harga saham dengan studi kasus pada tiga Bank PERSERO yang memasyarakatkan sahamnya di Bursa Efek Jakarta, dimana keempat variabel ekonomi makro tersebut mencerminkan pengalokasian modal masyarakat investor di pasar modal, pasar uang, pasar barang, dan pasar Valas. Jumlah uang beredar berpengaruh terhadap indeks harga saham melalui dua jalur, yaitu secara langsung dan tidak langsung. Secara langsung melalui pendekatan pasar modal Asset Market Approach, dimana jika terjadi peningkatan jumlah uang beredar maka masyarakat investor akan menaikan proporsi kekayaannya dalam bentuk surat berharga sehingga permintaan terhadap saham mengalami peningkatan. Suku bunga SBI mencerminkan bagaimana seorang investor menanamkan modalnya di pasar uang serta bagaimana pengaruhnya terhadap indeks harga saham. Jika terjadi peningkatan suku bunga, masyarakat investor lebih cenderung menanamkan investasinya dalam bentuk deposito dan tabungan dengan return yang lebih tinggi dibandingkan menanamkannya dalam bentuk surat berharga. Perpindahan alokasi investasi dari portofolio ke bentuk deposito menyebabkan permintaan surat berharga mengalami penurunan, sehingga menyebabkan indeks saham mengalami penurunan. Kurs berpengaruh negatif terhadap indeks harga saham, yaitu jika kurs mengalami depresiasi dollar menjadi lebih mahal, maka masyarakat investor lebih cenderung untuk bermain di pasar valuta asing, dengan membeli dollar sebanyak mungkin untuk tujuan spekulatif. Hal ini menyebabkan permintaan akan saham mengalami penurunan. Sedangkan inflasi berpengaruh terhadap indeks harga saham melalui pasar barang, jika terjadi inflasi maka masyarakat akan meningkatkan permintaan akan barang dan jasa karena diduga harga akan terus meningkat dimasa yang akan datang. Gambar 9. Kerangka Pemikiran Konseptual Indeks Harga Saham Tiga Bank Jumlah Uang Beredar M2 Inflasi Kurs SBI PILIHAN INVESTASI Pasar Modal Pasar Uang Pasar VALAS Pasar Barang

2.3. Hipotesis