Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

seluruh tubuh. Lokal dan regional anestesi biasanya digunakan pada kebidanan untuk menghilangkan nyeri tanpa membahayakan janin. Analgesi dapat juga didapat dengan cara hipnosis sugesti, medikasi sistemik, atau agen inhalasi. Anestesi adalah hilangnya kemampuan untuk merasakan sentuhan, nyeri dan sensasi lainnya. Dapat dicapai dengan bermacam-macam agen dan teknik. Hilangnya rasa nyeri biasanya dihubungkan dengan anestesi umum, namun pengertian ini tidak tepat karena hilangnya sensasi secara total dapat dicapai dengan berbagai cara. Persalinan dengan metode hypnobirthing harus berfokus untuk menghilangkan sindrom ketakutan, ketegangan, nyeri fear-tension-paint- syndrome, bersemangat dan siap menyongsong persalinan yang normal alami dalam keadaan sadar dan terjaga, serta bebas dari rasa takut dan nyeri yang ditimbulkanya. Rasa takut menyebabkan pembuluh-pembuluh arteri yang mengarah ke rahim berkontraksi dan menegang, sehingga menimbulkan rasa sakit nyeri. Kalau tanpa adanya rasa takut, otot-otot melemas dan melentur, servik leher rahim dapat menipis serta membuka secara alami sewaktu tubuh berdenyut secara berirama dan mendorong bayi dengan mudah sehingga membuat persalinan berlangsung secara lancar relatif lebih cepat dengan keluhan nyeri yang sangat minimal. Dengan terbiasanya ibu melakukan relaksasi, jalan lahir untuk janin akan lebih mudah terbuka sehingga ibu tidak akan terlalu kelelahan saat melahirkan. Jadi dengan latihan relaksasi yang rutin, ibu akan terbiasa pada kondisi ini dan akan sangat terbantu dalam proses persalinannya Andriana. 2007. hlm 37. Menurut data pada bulan agustus 2008 di daerah Jawa Tengah terdapat beberapa rumah sakit atau rumah bersalin yang menggunakan persalinan dengan metode hypnobirthing diantaranya rumah bersalin Margo Waluyo di Solo, rumah sakit Happyland di Yogyakarta, rumah bersalin TANTRI di Cilacap, rumah sakit YAKKUM di Kebumen. Berdasarkan latar belakang diatas, dapat disimpulkan bahwa ibu dalam proses persalinan akan mengalami rasa nyeri. Salah satu tindakan untuk mengatasinya adalah melakukan hypnobirthing. Oleh karena itu peneliti tertarik untuk meneliti tentang “Bagaimana pengaruh tehnik hypnobirthing terhadap intensitas nyeri pada persalinan pervaginam pada primipara di klinik bersalin SUMMIARIANI Medan ”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, rumusan masalah pada penelitian ini “Bagaimana Pengaruh tehnik hypnobirthing terhadap intensitas nyeri pada persalinan pervaginam pada primipara di klinik bersalin SUMMIARIANI Medan”.

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan umum Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh tehnik hypnobirthing terhadap Intensitas Nyeri pada persalinan pervaginam pada primipara di klinik bersalin SUMMIARIANI Medan ”. 2. Tujuan Khusus a. Mengkaji Intensitas nyeri sebelum dilakukan tehnik hypnobirthing pada persalinan pervaginam primipara di klinik bersalin SUMMIARIANI Medan. b. Mengkaji Intensitas nyeri setelah dilakukan tehnik hypnoberthing pada persalinan pervaginam primipara di klinik bersalin SUMMIARIANI Medan.

D. Manfaat Penelitian

1. Bagi peneliti Menjadikan sarana untuk meningkatkan pengetahuan, pengalaman, dan wawasan peneliti dalam hal melakukan penelitian dan sebagai penerapan ilmu yang diperoleh selama pendidikan. 2. Instansi Pendidikan Sebagai sumber referensi di perpustakaan dan sebagai bahan perbandingan bagi mahasiswa selanjutnya yang ingin melakukan penelitian. 3. Tempat Penelitian Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan dan informasi bagi Klinik Bersalin Summi dalam upaya peningkatan pelayanan kesehatan khususnya pelayanan dalam klinik tersebut.

Dokumen yang terkait

Pengaruh Teknik Hypnobirthing Terhadap Lamanya Proses Persalinan di Klinik Sumiariani Kecamatan Medan Johor Provinsi Sumatera Utara Tahun 2012

9 114 71

Pengaruh Hypnobirthing terhadap Lama Persalinan pada Ibu Bersalin di Klinik Bersalin Eka Sri Wahyuni Kecamatan Medan Denai Tahun 2014

4 68 149

Nyeri dan Faktor - Faktor Yang Mempengaruhi Nyeri Persalinan Pada Kala I Di Klinik Bersalin Delima Medan Belawan Tahun 2014

13 119 59

Gambaran Kecemasan Dan Nyeri Persalinan Pada Ibu Primigravida di Klinik Bersalin Sally Medan Tahun 2011

5 40 68

Pengaruh Metode Masase Terhadap Nyeri Persalinan Kala I Fase Aktif pada Ibu Inpartu di Klinik Bersalin Sally Medan Tahun 2011

30 139 70

Pengaruh Relaksasi Pernapasan Terhadap Intensitas Nyeri Pada Persalinan Kala I Di Klinik Bersalin Fatimah Ali I Dan II Marindal Medan

0 37 59

Pengaruh Hypnobirthing terhadap Lama Persalinan pada Ibu Bersalin di Klinik Bersalin Eka Sri Wahyuni Kecamatan Medan Denai Tahun 2014

1 4 32

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Persalinan 2.1.1 Pengertian Persalinan - Pengaruh Hypnobirthing terhadap Lama Persalinan pada Ibu Bersalin di Klinik Bersalin Eka Sri Wahyuni Kecamatan Medan Denai Tahun 2014

0 0 49

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang - Pengaruh Hypnobirthing terhadap Lama Persalinan pada Ibu Bersalin di Klinik Bersalin Eka Sri Wahyuni Kecamatan Medan Denai Tahun 2014

2 10 8

13 PERBEDAAN TINGKAT NYERI PADA PERSALINAN NORMAL PERVAGINAM PADA IBU YANG DILAKUKAN HYPNOBIRTHING DAN TANPA HYPNOBIRTHING DI GRIYA HAMIL SEHAT TEGAL

0 0 8