Kepala Perpustakaan Kepala Teknisi Pemeliharaan Kepala Program Keahlian Tata Boga

dan tugas, yaitu sebagai berikut: a. Wewenang 1. Merencanakan dan mengembangkan metode pemasaran program, produk dan jasa. 2. Melaksanakan analisa kebutuhan pasar. b. Tugas 1. Menyusun program kegiatan pemasaran program, produk dan jasa. 2. Menyusun dan mengembangkan sistem mekanisme pemasaran. 3. Melaksanakan pendataan tempat siswa prakerin dan bekerja. 4. Membantu Wakil Kepala Sekolah Bidang Hubungan Industri dalam penempatan siswa prakerin. 5. Menetapkan potensi pasar yang akan dikembangkan. 6. Merencanakan dan melaksanakan promosi, negosiasi dan transaksi. 7. Melaksanakan pengelolaan administrasi pemasaran.

13. Kepala Perpustakaan

Kepala Perpustakaan bertanggungjawab kepada Waka Bidang Sarana Prasarana dalam merumuskan, melaksanakan dan mengembangkan kegiatan perpustakaan dengan baik dan terkendali. Untuk memenuhi tanggungjawab tersebut, maka Kepala Perpustakaan memiliki wewenang dan tugas, yaitu sebagai berikut: a. Wewenang 1. Merencanakan, melaksanakan dan mengembangkan kegiatan perpustakaan. b. Tugas 1. Menyusun program kegiatan perpustakaan. 2. Melaksanakan analisis dan kebutuhan buku perpustakaan. 3. Membuat usulan penambahan buku. 4. Membuat kartu anggota perpustakaan. 5. Melaksanakan inventaris perpustakaan. 6. Melaksanakan pengelolaan sistem administrasi perpustakaan.

14. Kepala Teknisi Pemeliharaan

Kepala teknisi pemeliharaan bertanggungjawab kepada Waka Sarana Prasarana dalam melaksanakan pemeliharaan dan perbaikan sarana prasarana. Untuk memenuhi tanggungjawab tersebut, maka Kepala TeknisiPemeliharaan memiliki wewenang dan tugas, yaitu sebagai berikut: a. Wewenang 1. Melaksanakan dan melaporkan keadaan sarana prasarana. 2. Melakukan perbaikan sarana prasarana yang rusak. b. Tugas 1. Menyusun rencana kerja pemeriksaan sarana prasarana. 2. Mengumpulkan dan melaksanakan pendataan kerusakan sarana. 3. Memverifikasi dan menginventarisasi kerusakan yang dilaporkan dari unit kerja. 4. Menentukan skala prioritas untuk perbaikan. 5. Melaksanakan tindakan perbaikan secara preventif. 6. Melaksanakan tindakan perbaikan secara korektif. 7. Melaksanakan pengelolaan administrasi pemeliharaan dan perbaikan.

15. Kepala Program Keahlian Tata Boga

Kepala Program Keahlian Tata Boga bertanggungjawab kepada Kepala Sekolah dalam mengelola dan mengembangkan program keahlian tata boga dan menjaga ketertiban, kebersihan, kelancaran KBM di Boga. Untuk memenuhi tanggungjawab tersebut, maka Kepala Program Keahlian Tata Boga memiliki wewenang dan tugas, yaitu sebagai berikut: a. Wewenang 1. Merumuskan, mengkoordinasikan dan melaksanakan kegiatan diklat praktek. 2. Melaksanakan pengembangan bahan ajar. 3. Melaksanakan produksi di bidang pastry dan pengolahan makanan. 4. Memberikan instruksi dan memastikan dilaksanakannya instrusi tersebut. b. Tugas 1. Menyusun pembagian tugas mengajar sesuai dengan kompetensi guru. 2. Menganalisis kebutuhan alat dan bahan praktek. 3. Membuat usulan alat praktek dan ATK. 4. Melaporkan pembiayaan yang diperlukan dalam pelaksanaan diklat praktek. 5. Melaksanakan kegiatan produksi berbasis bisnis. 6. Melaksanakan dan mengkoordinasikan pengelolaan sistem administrasi Tata Boga. 7. Memonitor pelaksanaan kegiatan belajar mengajar dan evaluasi. 8. Membantu Waka Bidang Hubungan Industri dalam merencanakan dan membina siswa prakerin. 9. Memimpin dan mengkoordinir guru-guru Boga.

16. Kepala Program Keahlian Tata Busana