Tentang Nama Asia Tenggara

PKn Kelas 6 SDMI 106 106 106 106 106 Dewasa ini kawasan Asia Tenggara terdiri atas sebelas negara. Negara-negara yang termasuk dalam kawasan tersebut ada yang berbentuk kepulauan dan daratan. Negara-negara yang termasuk kepulauan adalah Indonesia, Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, Filipina, juga yang terbaru Timor Leste dulu menjadi bagian dari wilayah Indonesia dengan nama Provinsi Timor Timur. Sementara negara-negara yang termasuk daratan adalah Vietnam, Thailand, Laos, Kamboja, dan Myanmar Burma. Karena kondisi geografis yang berdekatan dengan India dan China, kawasan ini banyak terpengaruh oleh kebudayaan dua negara tersebut. Dalam perjalanan lebih lanjut di kawasan ini juga berkembang unsur-unsur budaya Islam yang dibawa oleh pedagang-pedagang muslim dari Gujarat sekarang Pakistan. Posisi Selat Malaka yang merupakan urat nadi jalur perdagangan sejak berabad-abad lalu dan masih bertahan hingga sekarang, tampaknya menjadi faktor pentingnya.

2. Negara-negara Asia Tenggara

Seperti sudah disinggung, kawasan Asia Tenggara terdiri atas beberapa negara, baik itu negara kepulauan maupun daratan. Untuk lebih jelasnya, uraian tentang negara- negara tersebut adalah sebagai berikut:

a. Indonesia

Sumber: Atlas Indonesia dan Dunia Repro Penerbit Gambar 7.3 Peta Indonesia Indonesia merupakan negara kepulauan yang wilayahnya paling luas ± 5.193.252 km 2 . Penduduk negara Indonesia jumlahnya juga paling banyak ± 203.456.055 jiwa. Wilayah Indonesia terdiri atas ribuan pulau ± 13.000 pulau besar dan kecil, terbentang dari Sabang Nanggroe Aceh Darussalam hingga Merauke Papua. Keadaan alamnya subur serta berlimpahan aneka kekayaan alam perairan, daratan, juga bermacam- macam jenis bahan tambanggalian. PKn Kelas 6 SDMI 107 107 107 107 107 Karena kekayaan alam yang melimpah ruah itulah orang-orang Eropa Portugis, Inggris, Belanda, Spanyol datang silih berganti di bumi Nusantara cikal bakal Indonesia. Kolonial Belanda menjajah Nusantara ± selama 350 tahun dan Jepang 2,5 tahun. Bangsa Indonesia memproklamirkan kemerdekaan tanggal 17 Agustus 1945. Pengakuan atas kemerdekaan tersebut dari Belanda diperoleh tanggal 17 September 1949. Bentuk negara Indonesia adalah Republik, dan beribu kota Jakarta.

b. Malaysia

Malaysia merupakan negara tetangga terdekat Indonesia. Negara ini biasa disebut dengan Negeri Jiran. Kita semua tahu, sebagian wilayah negara ini berada di bagian paling utara Pulau Kalimantan Sabah dan Serawak. Sementara yang sebagian lagi dari Pulau Kalimantan itu merupakan wilayah RI. Dulu Malaysia dijajah oleh bangsa Inggris, dan memperoleh kemerdekaan pada tanggal 31 Agustus 1957. Ibu kota negeri ini adalah Kuala Lumpur. Mayoritas penduduk Malaysia adalah bangsa Melayu, karena itu banyak memiliki persamaan akar kebudayaan dengan negara kita Ingat, akar dari bahasa nasional kita juga bahasa Melayu. Hasil utama negeri itu timah, minyak bumi, karet, juga kelapa sawit.

c. Singapura

Sumber: Atlas Indonesia dan Dunia Repro Penerbit Gambar 7.4 Peta Malaysia Sumber: Atlas Indonesia dan Dunia Repro Penerbit Gambar 7.5 Peta Singapura