Infrastruktur Wireless LAN Analisis Kebutuhan Lebar Pita Wireless Local Area Network Access Point (WLAN-AP)Dengan Metode Adaptive Bandwidth

3.5 Infrastruktur Wireless LAN

Beberapa infrastruktur utama Wireless LAN antara lain sebagai berikut : a. server b. switchhub c. access point d. wireless adapter e. bridge f. pigtail

3.5.1 Server

Server merupakan komputer yang berfungsi sebagai penyedia layanan untuk seluruh pemakai user. Komputer ini memiliki spesifikasi yang lebih tinggi daripada komputer lain yang menjadi workstasion yang terhubung padanya. Spesifikasi yang diterapkan untuk memilih sebuah server meliputi ketangguhan, keamanan, berkecepatan tinggi, memiliki fault tolerence, dan dilengkapi dengan interface IO yang cepat.

3.5.2 Switch Hub

Hub merupakan perangkat penghubung dalam jaringan yang berfungsi mengatur jalannya komunikasi dan transfer data dalam jaringan tersebut. Sedangkan switch LAN adalah perangkat yang secara tipikal mempunyai beberapa port yang menghubungkan beberapa segmen LAN lain yang berkecepatan rendah seperti Ethernet dan mempunyai satu atau bebrapa port berkecepatan tinggi seperti FDDI Tiffany Tobing : Analisis Kebutuhan Lebar Pita Wireless Local Area Network Access Point WLAN-AP…, 2007 USU Repository © 2008 100 Mbps, Fast Ethernet 100 Mbps atau ATM 155 Mbps. Port-port ini ada yang telah terdapat pada switch fixed part, namun ada yang harus dipasang terlebih dahulu dengan memasang modul-modul ekspansi pada slot yang tersedia pada switch. Kelebihan dari switch jenis terakhir adalah pemasangan jenis port dapat disesuaikan dan diubah-ubah sesuai dengan kebutuhan jaringan fleksibel seperti yang diperlihatkan pada Gambar 3.6 [8]. Gambar 3.6 Konfigurasi Jaringan Wireless LAN

3.5.3 Access Point

Access Point AP merupakan radio-based, berupa receiver dan transmitter yang akan terkoneksi dengan LAN wired kabel atau dapat pula terkoneksi pada broadband menggunakan ethernet. Singkatnya, AP berfungsi sebagai hub untuk Tiffany Tobing : Analisis Kebutuhan Lebar Pita Wireless Local Area Network Access Point WLAN-AP…, 2007 USU Repository © 2008 client dan sebagai bridge ke jaringan lainnya. Contoh Access Point ditunjukkan pada Gambar 3.7 [9]. Gambar 3.7 Access Point

3.5.4 Wireless Adapter

Hubungan wireless melibatkan hubungan dua sisi, AP dan client. Agar client dapat terhubung ke jaringan wireless dalam radius pelayanan AP, sisi client membutuhkan kartu wireless adapter. Bentuk fisik kartu ini memiliki kemiripan dengan jaringan kabel, hanya media transmisinya berlainan. Jenisnya bermacam- macam, tergantung standar yang digunakan oleh masing-masing perangkat client. Jenisnya antara lain: Industry Standard Architecture ISA yang umum digunakan pada personal computer PC dekstop, Peripheral Component Interconnect PCI card adapter yang digunakan umum pada personal computer PC, Personal Computer Memory Card International Association PCMCIA yang digunakan pada laptop, Mini PCI yang diintegrasikan pada laptop, dan Wireless USB. Masing- masing jenis kartu wireless adapter dapat dilihat pada Gambar 3.8 [9]. Tiffany Tobing : Analisis Kebutuhan Lebar Pita Wireless Local Area Network Access Point WLAN-AP…, 2007 USU Repository © 2008 a. PCIMCIA b. PCI card adapter c. Wireless USB Stick Gambar 3.8 Wireless adapter

3.5.5 Bridge

Pada umumnya sebuah AP juga sudah sebagai bridge. Namun, bridge secra khusus digunakan untuk menyediakan koneksi wireless point-to-point antara dua LAN, koneksi wireless point-to-multipoint, atau koneksi ethernet-to-wireless. Salah satu contohnya adalah Tsunami MP.11 Model 2411 keluaran Proxim, seperti ditunjukkan pada Gambar 3.9. Gambar 3.9 Tsunami MP.11 Model 2411

3.5.6 Pigtail

Pada wireless LAN, biasanya digunakan konektor tipe N untuk antenna maupun untuk kabel koaxial. Karena konektor yang ada di card wireless LAN biasanya lebih kecil, maka digunakanlah adapter yang biasanya disebut pigtail, yang Tiffany Tobing : Analisis Kebutuhan Lebar Pita Wireless Local Area Network Access Point WLAN-AP…, 2007 USU Repository © 2008 pada dasarnya debuah kabel coaxial pendek yang mempunyai konektor tipe N di salah satu ujungnya, dan konektor tipe SMA atau lainnya di ujung yang lain. Gambar 3.10 memperlihatkan gambar pigtail untuk produk Orinoco AP-60070020004000. Gambar 3.10 Pigtail

3.6 Model Link