Analisa Hasil Perancangan dan Implementasi Sistem Pakar

b. Aspek Kebenaran Penalaran Setelah dilakukan pengujian sistem maka mengenai semua informasi yang diperoleh melalui pendiskusian yang dilakukan bersama pakar kualitas di PT. Sinar Sanata Electronic Industry, maka semua informasi yang terdapat pada basis data dapat dibenarkan dan diterima dengan baik. 3. Perangkat Lunak Walaupun sistem yang dibangun ini telah memiliki informasi mengenai jenis kecacatan, penyebab kecacatan dan solusi penanggulangannya, namun informasi tersebut dapat ditambah lebih lanjut karena perangkat lunak ini dibangun berbasi pada sistem database. Oleh karena itu, semua permasalah kecacatan yang berkaitan dengan proses produksi dapat diidentifikasi dengan jelas dan lengkap.

7.2. Analisa Hasil Perancangan dan Implementasi Sistem Pakar

Berdasarkan pengujian yang dilakukan secara berulang-ulang, maka dilakukan analisa dan evaluasi terhadap sistem yang dibangun ini untuk mengetahui kelebihan maupun kelemahan dari sistem. Beberapa hal yang dapat dianalisa dan dievaluasi dari sistem pakar ini dapat dijelaskan sebagai berikut : 1. Kemampuan sistem dalam menjawab permasalahan Kemampuan sistem dalam menjawab permasalahan adalah sejauh mana sistem dapat memberikan solusi dari masalah yang dipertanyakan oleh Universitas Sumatera Utara pengguna. Setiap solusi yang diberikan berdasarkan rule yang tersedia dalam basis pengetahuan. 2. Kemapuan sistem dalam melakukan inferensi Inferensi yang dilakukan oleh sistem pakar ini berprinsip pada sistem perantai balik. Selain itu dalam sistem pakar ini, dilakukan juga inferensi yang berbasis pada sistem database yang meliputi sistem pencarian dan sistem penemuan. Kedua sistem ini dipakai guna mencari informasi dan data yang sesuai dengan isi basis pengetahuan. 3. Kelengkapan basis pengetahuan Basis pengetahuan yang terdapat dalam sistem pakar ini dapat ditambah dengan mudah, karena dibangun dengan sistem database. Penambahan basis pengetahuan ini hanya dapat dilakukan oleh pakar di perusahaan. 4. Keputusan untuk melakukan perbaikan Solusi yang diberikan oleh sistem tidak selamanya dapat mewakili apa yang terjadi di lantai produksi. Jadi perlu dilakukan pemahaman yang mendalam terhadap proses produksi oleh operator. 5. Kelengkapan aplikasi sistem pakar Pada perangkat lunak ini memiliko fasilitas yang meliputi fasilitas login, fasilitas akses data dan edit data yang mudah serta graphical user interface yang menarik. 6. Kelengkapan basis data Penulis menyadari bahwa data yang terdapat dalam perangkat lunak sistem pakar ini yang diperoleh melalui penelitian ini yang dilakukan pada PT. Sinar Universitas Sumatera Utara Sanata Electronic Industry masih kurang akibat keterbatasan waktu dan biaya yang terbatas. Namun dapat ditambahkan lagi untuk kepentingan lebih lanjut.

7.3. Analisis Perangkat Lunak