Hasil Penelitian HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB 5 HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1. Hasil Penelitian

5.1.1. Jumlah Persalinan di Ruang Bersalin dan Angka Kejadian Kasus Komplikasi Persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan Tahun 2010 - 2012 Jumlah persalinan di ruang bersalin dan angka kejadian kasus komplikasi persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan tahun 2010 – 2012 dapat dilihat pada tabel di bawah ini : Tabel 5.1. Distribusi Frekuensi Jumlah Persalinan di Ruang Bersalin dan Kasus Komplikasi Persalinan Berdasarkan Tahun di RSUP H. Adam Malik Medan tahun 2010 – 2012 Persalinan di Ruang Bersalin RSUP H. Adam Malik Tahun 2010 2011 2012 f f f Persalinan Tanpa Komplikasi 102 82,3 437 94,2 404 92,7 Persalinan Dengan Komplikasi Preeklampsia 14 11,3 20 4,3 26 5,9 Eklampsia 8 6,4 5 1,1 2 0,5 Postpartum Hemorrhage - - 2 0,4 4 0,9 Infeksi Pasca Persalinan - - - - - - Total 124 100,0 464 100,0 436 100,0 Tabel 5.1 menunjukkan bahwa pada tahun 2010 terdapat 124 persalinan di ruang bersalin RSUP H. Adam Malik Medan dimana sebanyak 102 persalinan 82,3 merupakan persalinan tanpa komplikasi, 14 persalinan 11,3 dengan komplikasi preeklampsia, dan 8 persalinan 6,4 dengan komplikasi eklampsia. Universitas Sumatera Utara Lalu pada tahun 2011 terdapat 464 persalinan di ruang bersalin RSUP H. Adam Malik Medan dimana sebanyak 404 persalinan 94,2 merupakan persalinan tanpa komplikasi, 20 persalinan 4,3 dengan komplikasi preeklampsia, 5 persalinan 1,1 dengan komplikasi eklampsia, dan 2 persalinan 0,4 dengan komplikasi postpartum hemorrhage. Sedangkan pada tahun 2012 terdapat 436 persalinan di ruang bersalin RSUP H. Adam Malik Medan dimana sebanyak 437 persalinan 92,7 merupakan persalinan tanpa komplikasi, 26 persalinan 5,9 dengan komplikasi preeklampsia, 2 persalinan 0,5 dengan komplikasi eklampsia, dan 4 persalinan 0,9 dengan komplikasi postpartum hemorrhage. 5.1.2. Jumlah Kunjungan Antenatal Care Profil ibu hamil dengan komplikasi persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan berdasarkan jumlah kunjungan antenatal care dapat dilihat pada tabel di bawah ini : Tabel 5.2. Distribusi Frekuensi Ibu Hamil dengan Komplikasi Persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan Berdasarkan Jumlah Kunjungan Antenatal Care Jumlah Kunjungan ANC f Tidak Pernah 1 1.2 Satu Kali 5 6.2 Dua Kali 3 3.7 Tiga Kali 4 4.9 Empat Kali 16 19.8 Lebih Dari Empat Kali 37 45.7 Total 66 81.5 Tidak Ada Data 15 18.5 Total 81 100.0 Universitas Sumatera Utara Tabel 5.2 menunjukkan bahwa dari 81 ibu hamil dengan komplikasi persalinan, terdapat 16 orang 19,8 yang melakukan 4 kali antenatal care selama kehamilan dan 37 orang 45,7 yang melakukan lebih dari 4 kali antenatal care selama kehamilan. Artinya sebanyak 53 orang 65,5 ibu hamil dengan komplikasi persalinan telah melakukan antenatal care yang efektif, sedangkan sisanya sebanyak 28 orang 34,5 belum memenuhi kriteria antenatal care yang efektif. Sebanyak 15 orang 18,5 sampel tidak mempunyai data jumlah kunjungan antenatal care. 5.1.3. Status Gravida Profil ibu hamil dengan komplikasi persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan berdasarkan status gravida dapat dilihat pada tabel di bawah ini : Tabel 5.3. Distribusi Frekuensi Ibu Hamil dengan Komplikasi Persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan Berdasarkan Status Gravida Status Gravida f Primigravida 26 32.1 Sekundigravida 17 21.0 Multigravida 38 46.9 Total 81 100.0 Tabel 5.3 menunjukkan bahwa sebanyak 38 orang 46,9 ibu hamil dengan komplikasi persalinan berstatus multigravida telah hamil lebih dari dua kali, 26 orang 32,1 berstatus primigravida belum pernah hamil sebelumnya, dan sebanyak 17 orang 21,0 berstatus sekundigravida pernah melahirkan sebanyak satu kali. 5.1.4. Usia Profil ibu hamil dengan komplikasi persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan berdasarkan usia ibu dapat dilihat pada tabel di bawah ini : Universitas Sumatera Utara Tabel 5.4. Distribusi Frekuensi Ibu Hamil dengan Komplikasi Persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan Berdasarkan Usia Ibu Usia Ibu f Kelompok usia normal 20 - 35 tahun 51 63.0 Kelompok usia risiko tinggi 20 tahun 2 2.5 35 tahun 28 34.6 Total 81 100.0 Tabel 5.4 menunjukkan bahwa ibu hamil dengan komplikasi persalinan lebih banyak yang berada pada kelompok usia normal yaitu berjumlah 51 orang 63,0, sedangkan yang berada pada kelompok usia risiko tinggi hanya berjumlah 30 orang , dimana masing – masing sebanyak 2 orang 2,5 pada usia kurang dari 20 tahun dan sebanyak 28 orang 34,6 pada usia lebih dari 35 tahun. 5.1.5. Penyakit Penyerta Profil ibu hamil dengan komplikasi persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan berdasarkan penyakit penyerta ibu dapat dilihat pada tabel di bawah ini : Tabel 5.5. Distribusi Frekuensi Ibu Hamil dengan Komplikasi Persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan Berdasarkan Penyakit Penyerta Penyakit Penyerta f Anemia 1 1.2 Asma 1 1.2 Ca serviks 1 1.2 DM tipe 2 3 3.7 Hipertensi 21 25.9 Universitas Sumatera Utara Obesitas 1 1.2 Stroke hemoragik 1 1.2 Tidak ada 52 64.2 Total 81 100.0 Tabel 5.5 menunjukkan bahwa sebagian besar ibu hamil dengan komplikasi yang menjadi sampel tidak memiliki penyakit penyerta yaitu sebanyak 52 orang 64,2. Sedangkan untuk penyakit penyerta terbanyak ialah hipertensi sebanyak 21 orang 25,9. Penyakit penyerta yang lainnya yaitu diabetes mellitus tipe 2 sebanyak 3 orang 3,7, anemia sebanyak 1 orang 1,2, asma sebanyak 1 orang 1,2, karsinoma serviks sebanyak 1 orang 1,2, obesitas sebanyak 1 orang 1,2, dan stroke hemoragik sebanyak 1 orang 1,2. 5.1.6. Jarak RumahTempat Tinggal ke RSUP H. Adam Malik Profil ibu hamil dengan komplikasi persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan berdasarkan jarak rumahtempat tinggal ke RSUP H. Adam Malik dapat dilihat pada tabel di bawah ini : Tabel 5.6. Distribusi Frekuensi Ibu Hamil dengan Komplikasi Persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan Berdasarkan Jarak RumahTempat Tinggal ke RSUP H. Adam Malik Jarak f Dekat 10 KM 11 13.6 Sedang 10 – 100 KM 53 65.4 Jauh 100 KM 12 14.8 Total 76 93.8 Tidak Ada Data 5 6.2 Total 81 100.0 Universitas Sumatera Utara Tabel 5.6 menunjukkan bahwa sebagian besar ibu hamil dengan komplikasi yang menjadi sampel mempunyai rumahtempat tinggal yang berjarak 10 – 100 KM dari RSUP H. Adam Malik Medan dengan jumlah 53 orang 65,4, sedangkan yang berjarak lebih dari 100 KM sebanyak 12 orang 14,8, dan yang berjarak kurang dari 10 KM sebanyak 11 orang 13,6. Sebanyak 5 orang 6,2 sampel tidak mempunyai data tempat tinggal. 5.1.7. RSInstansi yang Merujuk Profil ibu hamil dengan komplikasi persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan berdasarkan RSInstansi yang merujuk dapat dilihat pada tabel di bawah ini : Tabel 5.7. Distribusi Frekuensi Ibu Hamil dengan Komplikasi Persalinan di RSUP H. Adam Malik Medan Berdasarkan RSInstansi yang Merujuk RSInstansi yang Merujuk f Bidan 4 4.9 Bukan kasus rujukan 43 53.1 RS Bangkalan 1 1.2 RS Hulubalang 1 1.2 RS Luar 10 12.3 RS Mitra Medika 1 1.2 RS Sahudin Kutacane 1 1.2 RS Tanjung Pura 2 2.5 RS Tersia Binjai 1 1.2 RSU Bidadari Binjai 2 2.5 RSU Helvetia 1 1.2 RSU Kabanjahe 1 1.2 RSU Padang Sidimpuan 1 1.2 RSU Zulham Binjai 6 7.4 RSUD Aceh Singkil 1 1.2 Universitas Sumatera Utara RSUD Kisaran 2 2.5 SPOG luar 3 3.7 Total 81 100.0 Tabel 5.7 menunjukkan bahwa sebagian besar ibu hamil dengan komplikasi yang dirawat di RSUP H. Adam Malik Medan bukan merupakan kasus rujukan yaitu dengan jumlah 43 orang 53,1. Rumah sakit dengan jumlah rujukan terbanyak ialah RSU Zulham Binjai sebanyak 9 orang 7,4. Diikuti dengan RS Tanjung Pura sebanyak 2 orang 2,5, RSU Bidadari Binjai sebanyak 2 orang 2,5, RSUD Kisaran sebanyak 2 orang 2,5, RSU Bangkalan sebanyak 1 orang 1,2, RS Hulubalang sebanyak 1 orang 1,2, RS Mitra Medika sebanyak 1 orang 1,2, RS Sahudin Kutacane sebanyak 1 orang 1,2, RS Tersia Binjai sebanyak 1 orang 1,2, RSU Helvetia sebanyak 1 orang 1,2, RSU Kabanjahe sebanyak 1 orang 1,2, RSU Padang Sidimpuan sebanyak 1 orang 1,2, RSUD Aceh Singkil sebanyak 1 orang 1,2, RS luar lainnya sebanyak 10 orang 12,3, SPOG LUAR sebanyak 3 orang 13,7, dan terakhir bidan sebanyak 4 orang 4,9.

5.2. Pembahasan