Tahap Perencanaan Tahap Pelaksanaan dan Pengamatan Tindakan

E. Rancangan Penelitian

Penelitian ini bersifat kualitatif dan kuantitatif. Dinyatakan kualitatif karena berupaya untuk menghasilkan deskripsi dalam hal pemahaman konsep Perubahan Zat pada siswa kelas VII B SMP Negeri 1 Pringapus. Data kualitatif digunakan untuk menggambarkan proses dan hasil pembelajaran IPA dengan menggunakan metode Probex. Pengumpulan data bersigat terbuka, dengan menampung data secara rinci dan bermakna, dimulai dari data yang paling sederhana sampai dengan data yang kompleks. Penelitian ini juga bersifat kuantitatif karena berupaya untuk mencari data tingkat prestasi siswa dalam hal pemahaman konsep Perubahan Zat, ditandai dengan kemampuan siswa dalam mengerjakan soal tes yang diberikan setelah akhir pembelajaran pada setiap siklusnya. Penelitian tindakan kelas ini dirancang untuk dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap silkus ada empat tahap, yakni tahap perencanaan, tahap tindakan, tahap pengamatan, dan tahap analisis dan refleksi.

1. Tahap Perencanaan

Berdasarkan temuan permasalahan, maka guru peneliti kemudian menyusun rencana pembelajaran IPA Terpada dengan metode Probex untuk konsep Perubahan Zat. Rencana pembelajaran disusun dengan memperhatikan : a Standar kompetensi dan kompetensi dasar; b Indikator pembelajaran; 3 Kegiatan guru dan siswa dalam proses pembelajaran skenario pembelajaran; 4 Materi, media, dan sumber pembelajaran, 5 Evaluasi proses dan hasil pembelajaran, dan 6 Lembar pengamatan, catatan lapangan, dan target hasil beserta kriteria pencapaiannya. 26

2. Tahap Pelaksanaan dan Pengamatan Tindakan

Pada tahap ini, guru peneliti melaksanakan pembelajaran IPA dengan metode Probex, berdasarkan perencanaan tindakan yang telah disusun. Tindakan pembelajaran terbagi atas dua siklus, dengan masing-masing siklus terdiri dari satu kali pertemuan dan satu kali tindakan. a. Siklus I : Pertemuan pertama 2 x 40 menit Siklus I dilaksanakan pada hari Senin tanggal 19 Januari 2009. Fokus pembelajaran adalah sub konsep perubahan fisika dan perubahan kimia. Langkah- langkah pembelajarannya adalah sebagai berikut. 1 Guru mengemukakan tujuan pembelajaran, memotivasi minat siswa dengan memberikan contoh-contoh perubahan fisika dan perubahan kimia yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari siswa. 2 Guru mengajak siswa untuk melakukan percobaan pembakaran lilin, kertas, korek api, dan kawat, dengan terlebih dulu siswa diminta membuat prediksi tentang hasil percobaan yang akan dilakukan pada lembar prediksi yang sudah disiapkan. 3 Siswa diminta membandingkan dan menjelaskan hasil prediksinya dengan hasil percobaan. 4 Guru mengevaluasi tingkat pemahaman siswa melalui pemberian tes pada akhir pembelajaran. 27 b. Siklus II : Pertemuan kedua 2 x 40 menit Siklus kedua dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 21 Januari 2009. Fokus pembelajaran pada sub konsep Ciri-ciri Reaksi Kimia. Langkah-langkah pembelajarannya adalah sebagai berikut. 1 Guru mengemukakan tujuan pembelajaran, memotivasi minat siswa dengan memberikan contoh-contoh reaksi kimia sederhana yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari siswa. 2 Guru mengajak siswa untuk melakukan percobaan reaksi kimia sederhana dengan bahan batu kapur dan air dalam gelas. Sebelum melakukan percobaan, siswa terlebih dulu siswa diminta membuat prediksi tentang hasil percobaan yang akan dilakukan pada lembar prediksi yang sudah disiapkan. 5 Siswa membandingkan dan menjelaskan hasil prediksinya dengan hasil percobaan. 6 Guru mengevaluasi tingkat pemahaman siswa melalui pemberian tes pada akhir pembelajaran. c. Siklus III : Pertemuan ketiga 2 x 40 menit Siklus kedua dilaksanakan pada hari Senin tanggal 26 Januari 2009. Fokus pembelajaran pada sub konsep Faktor-faktor yang Mempengaruhi Reaksi Kimia. Langkah-langkah pembelajaran di siklu III adalah sebagai berikut. 28 1 Guru menjelaskan tujuan pembelajaran, memotivasi minat siswa dengan memberikan contoh-contoh reaksi kimia sederhana yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari siswa. 2 Guru mengajak siswa untuk melakukan percobaan reaksi kimia sederhana untuk mengidentifikasi factor-faktor yang mempengaruhi kecepatan reaksi kimia dengan bahan pasir, tanah, gula, air, dan gelas. Sebelum melakukan percobaan, siswa terlebih dulu siswa diminta membuat prediksi tentang hasil percobaan yang akan dilakukan pada lembar prediksi yang sudah disiapkan. 7 Siswa membandingkan dan menjelaskan hasil prediksinya dengan hasil percobaan. 8 Guru mengevaluasi tingkat pemahaman siswa melalui pemberian tes pada akhir pembelajaran. Tabel 1. Rancangan Pelaksanaan Tindakan No. HariTanggal Subjek Penelitian Alokasi waktu Materi 1 Senin, 19 Januari 2009 Kelas VII B SMP 1 Pringapus Kab. Semarang Tahun Pembelajaran 20082009 2 x 40 Menit Perubahan Kimia dan perubahan Fisika 2 Rabu, 21 Januari 2009 Kelas VII B SMP 1 Pringapus Kab. Semarang Tahun Pembelajaran 20082009 2 x 40 Menit Ciri-ciri Reaksi Kimia 3 Senin, 26 Januari 2009 Kelas VII B SMP 1 Pringapus Kab. Semarang Tahun Pembelajaran 20082009 2 x 40 Menit Faktor-faktor yang Mempengaruhi Reaksi Kimia

3. Tahap Analisis dan Refleksi