Gambaran Umum Objek Penelitian 1.

67

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1. Gambaran Umum Objek Penelitian 4.1.1. Sejarah Lion Air Perjalanan panjang yang telah ditempuh Lion Air berawal dari penerbangan domestik yang kecil. Setelah tiga belas tahun pengalaman di bisnis wisata yang ditandai dengan kesuksesan biro perjalanan Lion Tours, kakak-beradik Kusnan dan Rusdi Kirana bertekad menjadikan impian mereka untuk memiliki usaha penerbangan menjadi kenyataan. Dibekali ambisi yang tinggi dan modal awal 10 juta dolar Amerika Serikat, Lion Air secara hukum didirikan pada bulan Oktober tahun 1999, namun pengoperasian baru berjalan di mulai pada tanggal 30 Juni tahun 2000, dengan menggunakan sebuah pesawat Boeing 737-200. Saat ini, Rusdi Kirana sebagai salah satu pemilik Lion Air memegang jabatan sebagai Presiden dan juga Direktur. Lion Air mulai mengangkasa di Indonesia pada tahun 2000 dengan satu buah pesawat di dalam armadanya. Selama tiga belas tahun beroperasi, Lion Air kini terbang ke lebih dari 36 kota di Indonesia dan banyak tujuan-tujuan penerbangan lainnya, seperti Singapura, Malaysia dan Vietnam, Timor Leste dan Saudi Arabia. Sejak berdiri di tahun 2000, Lion Air telah mengambil banyak langkah penting dalam mengusahakan harga tiket yang terjangkau bagi banyak penumpang di Asia. Sebagai perusahaan transportasi swasta terbesar di Indonesia, Lion Air bukan hanya menawarkan harga yang terjangkau kepada penumpang, namun juga perjalanan udara yang aman, menyenangkan dan dapat diandalkan. Lion Air diresmikan sebagai ketua konferensi Internasional Asia Pasific Regional Aviation ARA yang diadakan di singapura pada tanggal 19 November 2003.Lion Air memperoleh “Best Brand Award 2004” di SWA, sebuah majalah marketing yang terbit di Indonesia. Hal ini diperoleh oleh marketing Research Specialist MARS berdasarkan survei yang dilakukan pada enam ribu orang di lima kota besar di Indonesia. Lion Air meraih indeks sebesar 33,6 dalam kemampuan atau potensial dari sebuah produk untuk menambah penumpang di masa depan. Lion Air diterapkan sebagai maskapai penerbangan resmi Miss Universe dan Putri Indonesia 2004. Lion Air juga menyewakan pesawatnya dan mengirimkan crew beserta teknisinya ke Myanmar dalam rangka membantu mendirikan Myanmar Airlines. Hingga pertengahan 2005, bersama dengan penerbangan internasional lainnya, Lion Air menempati Terminal 2F Bandara Soekarno-Hatta sedangkan perusahaan penerbangan lokal atau penerbangan domestik menempati Terminal Satu.Faktor tersebut, selain mampu memberikan para penumpang kemudahan penerbangan sambungan ke Indonesia atau dari Indonesia ke tujuan internasional lainnya, juga memberikan keuntungan lebih dari segi prestise. Tetapi kemudian Lion Air dipindahkan ke Terminal 1A dan penerbangan ke Pulau Sumatera, Batam, Pangkal Pinang, dan Palangkaraya dioperasikan di terminal 1B mulai 11 Oktober 2010 hingga saat ini, sedangkan semua penerbangan internasional Lion Air dilayani dari terminal 2E www.lionair.co.id .

4.1.2. Visi dan Misi Lion Air

Berikut merupakan visi dan misi Lion Air:

A. Visi

Komitmen dan dedikasi kami dalam mengaplikasikan pondasi- pondasi tersebut tercermin dalam kesuksesan maskapai kami.

B. Misi

Pelayanan yang konsisten, keselamatan dan keamanan merupakan pondasi dasar dari segala hal di Lion Air.

4.1.3. Logo Lion Air

Sumber: www.lionair.ac.id Gambar 4.1. Logo Lion Air

4.1.4. Struktur Organisasi Lion Air

Central manager Jakarta merupakan kantor pusat Lion Air yang berlokasi di Jakarta dan membawahi seluruh district manager. District manager tersebut bekerjasama dengan kepala accounting membawahi staf akunting dan station manager membawahi semua staf di airport yaitu yang bekerja di bandara.District manager juga membawahi lima bagian yang bekerjasama dengannya yaitu HRD bertanggungjawab atas town officestaf di bandara, marketing berhubungan dengan tours and travel agents, bagian ticketing dan reservasi bekerjasama dengan staf niaga dalam hal pemesanan tiket, bagian umum bertanggungjawab atas kinerja OB atau office boy, driver dan security, dan administrasi yang terdiri atas dua bagian yaitu administrasi penjualan dan administrasi niaga. Sumber: Data Internal Lion Air Gambar 4.2. Struktur Organisasi Lion Air 4.2. Hasil Penelitian 4.2.1. Karakteristik Responden