Teori Bruner Teori Belajar

siswa apabila siswa berinteraksi dengan objek atau orang lain dan siswa selalu mencoba membentuk pengertian dari interaksi tersebut. Pembelajaran berbasis proyek dengan pendekatan scientific mendukung teori Piaget yaitu belajar aktif, belajar lewat interaksi sosial, dan belajar lewat pengalaman sendiri. Prinsip belajar aktif pada pembelajaran ini terdapat pada kegiatan aktif siswa dalam membangun pengetahuan sendiri melalui proses penyelesaian suatu permasalahan yang dihadapkan secara langsung kepada siswa. Prinsip belajar lewat interaksi sosial terdapat pada kegiatan kerja kelompok yang terjadi selama proses pembelajaran melalui tugas proyek yang diberikan oleh guru. Sedangkan belajar lewat pengalaman sendiri diperoleh siswa dari kegiatan siswa dalam menemukan konsep dan pemahaman tentang materi yang dibahas.

2.1.1.2. Teori Bruner

Teori belajar lain yang mendukung pembelajaran berbasis proyek dan pendeketan scientific adalah teori belajar yang dikemukakan oleh Jerome S. Bruner. Hal yang menjadi prinsip teori bruner adalah belajar penemuan discovery learning yaitu belajar dengan menemukan konsep sendiri. Bruner menganggap bahwa belajar penemuan sesuai dengan pencarian pengetahuan secara aktif oleh manusia dan dengan sendirinya memberi hasil yang paling baik. Berusaha sendiri untuk mencari pemecahan masalah serta pengetahuan yang menyertainya, menghasilkan pengetahuan yang benar-benar bermakna Dahar, 1989. Ia menyatakan bahwa dalam belajar terdapat empat hal pokok penting yang perlu diperhatikan yaitu peranan pengalaman struktur pengetahuan, kesiapan mempelajari sesuatu, intuisi dan cara membangkitkan motivasi belajar, sehingga dalam pembelajaran di sekolah, Bruner mengajukan bahwa dalam pembelajaran hendaknya mencakup hal-hal sebagai berikut. 1. Pengalaman-pengalaman optimal untuk mau dan dapat belajar. 2. Penstrukturan pengetahuan untuk pemahaman optimal. 3. Perincian urutan penyajian materi pelajaran. 4. Cara pemberian penguatan Rifa’i Anni, 2009. Berdasarkan pemaparan di atas, teori Bruner sejalan dengan pembelajaran berbasis proyek dan pendekatan scientific, di mana pembelajaran ini memfasilitasi siswa untuk aktif membangun pengetahuan dengan proyek yang dilaksanakan serta mengkondisikan siswa untuk bisa menemukan konsep yang benar oleh diri mereka sendiri, bukan sekedar menampung informasi yang disampaikan oleh guru. Siswa dilatih menemukan sendiri cara menyelesaikan permasalahan untuk digunakan dalam mencari solusi dari permasalahan lain dengan mengembangkan pemahaman dan pengalaman belajar yang diperoleh sebelumnya. Hal ini menunjukkan bahwa pembelajaran berbasis proyek dengan pendekatan scientific sesuai dengan teori Bruner yaitu prinsip belajar penemuan discovery learning.

2.1.1.3. Teori Vygotsky