Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Sistematika Penulisan

B. Rumusan Masalah

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Apakah Big Five Factor Marker yang telah diadaptasi kedalam versi Indonesia memiliki validitas konstruk dan reliabilitas yang baik?

C. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah: Mengadaptasi Big Five Factor Marker IPIP kedalam versi Indonesia dan menguji validitas konstruk serta reliabilitasnya.

D. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat praktis dan teoritis berikut: 1. Manfaat teoritis Penelitian ini diharapkan dapat menambah referensi dalam bidang psikometri melalui suatu bentuk pelaporan pengadaptasian tes kepribadian beserta pengujian validitas konstruk serta reliabilitasnya. 2. Manfaat praktis Penelitian ini diharapkan dapat menghasilkan alat tes kepribadian berdasarkan teori Big Five Factor yaitu Big Five Factor Marker yang telah diadaptasi dalam versi Indonesia dan memiliki karakteristik psikometri yang baik. Universitas Sumatera Utara

E. Sistematika Penulisan

Bab I Pendahuluan Menggambarkan tentang peranan teori kepribadian Big Five dalam menjelaskan perbedaan individu, kurangnya pengembangan inventori kepribadian Big Five hingga perumusan masalah, tujuan dan manfaat yang diharapkan dari penelitian. Bab II Landasan Teori Berisi teori Big Five serta tipe-tipe kepribadian Big Five, penjelasan mengenai Big Five Factor Marker serta IPIP, teori mengenai adaptasi alat ukur serta tata cara pengadaptasian, serta teori mengenai karakteristik psikometri yaitu validitas serta reliabilitas. Juga berisi mengenai sumber-sumber error dalam adaptasi. Bab III Metodologi Penelitian Berisi uraian tentang jenis penelitian, karakteristik populasi penelitian serta teknik pengambilan sampelnya. Juga berisi proses pengadaptasian Big Five Factor Marker serta penjelasan tentang teknik dan prosedur yang dilaksanakan dalam pengumpulan data serta analisa data. Bab IV Hasil dan Pembahasan Berisi deskripsi data sampel, hasil analisis validitas konstruk serta reliabilitasnya. Serta berisi pembahasan validitas konstruk dan reliabilitas Big Five Factor Marker dalam versi Indonesia. Universitas Sumatera Utara Bab V Kesimpulan dan Saran Berisi rangkuman dari hasil penelitian dan beberapa saran yang diajukan untuk pengembangan penelitian. Universitas Sumatera Utara 12

BAB II LANDASAN TEORI