Karakterisasi Morfologi dan Fisiologis Kandidat Probiotik

27

III. HASIL DAN PEMBAHASAN

3.1 Karakterisasi Morfologi dan Fisiologis Kandidat Probiotik

Hasil karakterisasi morfologi dan fisiologis yang dilakukan terhadap 16 jenis bakteri hasil isolasi Ardiani 2011 tertera pada tabel 1. Tabel 1. Karakterisasi morfologi dan fisiologis kandidat probiotik Kode Isolat Morfologi Uji Genus Pewarnaan Gram OF Katalase Oksidase Motility F5 Basil Gram + - Positif Positif Motil Kurthia F13 Basil Gram + - Positif Positif Motil Kurthia F15 Basil Gram + - Positif Negatif Non motil Corynebacterium F16 Basil Gram + - Positif Positif Motil Kurthia F17 Coccus Gram + - Positif Negatif Non motil Micrococcus F18 Coccus Gram - - Positif Positif Motil Micrococcus F19 Basil Gram - Fermentatif Positif Positif Motil Chromobacterium, Beneckea, Vibrio, Plesiomonas, Aeromonas F25 Basil Gram + - Positif Positif Motil Kurthia F26 Basil Gram + - Positif Positif Motil Kurthia F27 Basil Gram + - Positif Positif Motil Kurthia F31 Basil Gram + - Positif Positif Motil Kurthia F34 Basil Gram + - Positif Positif Motil Kurthia F39 Basil Gram + - Positif Positif Non motil Corynebacterium F41 Basil Gram - - Positif Negatif Non motil Micrococcus F43 Basil Gram - - Positif Positif Motil Kurthia F45 Coccus Gram + Fermentatif Positif Positif Non motil Staphylococcus Mengacu pada metode identifikasi Cowan 1974 Hasil - menunjukkan tidak ada reaksi yang terjadi Berdasarkan hasil karakterisasi morfologi dan fisiologis, diketahui bahwa keenam belas jenis isolat hasil isolasi Ardiani 2011 dari saluran pencernaan udang vaname didominasi oleh bakteri berbentuk basil dan berjenis Gram positif. Sedangkan hasil uji oksidatiffermentatif menunjukkan hasil fermentatif untuk isolat F19 dan F45 sedangkan isolat lainnya menunjukkan hasil negatif tidak ada reaksi yang terjadi. Uji katalase menunjukkan hasil positif pada semua jenis isolat. Uji oksidase menunjukkan hasil negatif pada isolat F15, F17, dan F41, sedangkan isolat lainnya menunjukkan hasil yang positif. Isolat F15, F17, F39, 28 F41, dan F45 bersifat tidak motil sedangkan isolat lainnya bersifat motil mampu bergerak. Berdasarkan identifikasi tingkat genus yang mengacu pada metode Cowan 1974, isolat berhasil diidentifikasi sebagai anggota dari genus Kurthia, Corynebacterium, Micrococcus, Chromobacterium, Beneckea, Vibrio, Plesiomonas, Aeromonas, dan Staphylococcus.

3.2 Uji Aktivitas Amilolitik dan Proteolitik