Latar Belakang Masalah MARIA SABATINI R C9409021

commit to user BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Istilah pariwisata berasal dari bahasa Sansekerta yang terdiri dari kata “pari” yang berarti lengkap, banyak, berputar-putar dan kata “wisata” berarti perjalanan, bepergian. Istilah pariwisata mulai dipakai setelah tahun 1960 untuk mengganti istilah “bertamasya, melancong, piknik” yang biasa dipakai pada waktu itu. Menurut Salah Wahab dalam bukunya “Manajemen Pariwisat a”. Pariwisata adalah suatu aktivitas manusia yang dilakukan secara dasar yang mendapatkan pelayanan secara bergantian di antara orang-orang dalam suatu negara lain untuk sementara waktu dalam mencari kepuasan yang beraneka ragam dan berbeda dalam waktu singkat yang dialami di mana ia memperoleh pekerjaan tetap Salah Wahab, 1975 : 9 Pengembangan pariwisata sebagai suatu industri sangat mendapatkan perhatian pemerintah. Di samping untuk meningkatkan devisa negara juga meningkatkan kesempatan kerja, di samping masih banyak manfaat yang lain Seperti bidang ekonomi, sosial dan budaya. Peningkatan dan perkembangan pariwisata sangatlah didukung dari berbagai faktor-faktor penunjang yang sangat penting. Faktor penunjang sarana yang tersedia di tempat tujuan wisata diantaranya : sarana transportasi, penginapan, restoran dan hiburan. Dari berbagai faktor yang diperlukan salah satu diantaranya dan sangatlah penting keberadaannya di dalam dunia pariwisata adalah Biro Perjalanan Wisata BPW. BPW adalah usaha 1 commit to user menyelenggarakan kegiatan wisata dan jasa lain yang berkaitan dengan penyelenggaraan perjalanan wisata baik dari dalam ke luar negeri maupun sebaliknya SKB DIRJEN PARPOSTEL No. Kep. 16VIII1988 Biro perjalanan wisata menduduki posisi yang penting dalam industri pariwisata, karena mereka mempersiapkan jalur hubungan dengan pelanggan. Salah satu contohnya adalah PT. Electra Tour and Travel . Untuk meningkatkan pelayanan kepada pengguna jasa atau wisatawan serta mengembangkan dunia pariwisata di Indonesia dan di kota Solo pada khususnya, maka antara biro perjalanan satu dengan biro perjalanan yang lain harus menjalin kerjasama yang baik. Sehubungan dengan hal itu maka dalam pengembangan pariwisata diperlukan peran aktif biro perjalanan wisata guna menarik sebanyak mungkin wisatawan untuk datang berkunjung ke Indonesia. Dalam bisinis penjualannya Biro perjalanan wisata PT. Electra Tour Travel memiliki kegiatan diantaranya : 1. Menjual tiket pesawat domestik maupun internasional, 2. Penyelenggaraan pemanduan wisata guiding dan your education, 3. Menjual dan menyusun paket wisata dalam maupun luar negeri sesuai permintaan pembeli, 4. Mengadakan pemesanan sarana wisata, 5. Mengaturmembuat dokumen perjalanan sesuai peraturan yang berlaku, 6. Menyelenggarakan dan menjual pelayanan wisata, 7. Menyusun dan menjual tiket wisata package tour . Pada dasarnya penjualan yang lebih dominan di biro ini adalah penjualan tiketnya baik domestik maupun internasional, maka dalam hal ini diperlukan staff yang handsal dalam menangani pemesanan tiket agar tidak terjadi kekeliruan yang bersifat fatal. secara umum Reservasi merupakan aktivitas pemesanan atau booking tempat duduk sebelum menggunakan jasa commit to user penerbangan. Reservasi dapat dilakukan melalui biro perjalanan ataupun datang ke kantor airline. Setelah melakukan proses reservasi, calon konsumen yang menyatakan setuju dengan hasilnya maka akan di issued kan tiket yang menjadi alat atau bukti untuk melakukan perjalanan dengan pesawat udara. Apabila calon penumpang yang telah melakukan reservasi, maka ticket bisa dengan segera diambil. Sebagai agen perjalanan yang salah satu kegiatannya adalah melayani tiket pesawat, PT. Electra Tour and Travel telah memiliki sistem reservasi secara on-line untuk maskapai Garuda Indonesia Airlines , Lion Air , Sriwijaya Air , Batavia Air , Merpati Airlines dan Air Asia. Sistem ini digunakan untuk membantu dan memberikan kemudahan bagi agen perjalanan dalam proses penjualan tiket kepada konsumen. Dilihat dari banyaknya maskapai penerbangan dan bagaimana sistem reservasi yang berbeda – beda dari setiap maskapai penerbangan, membuat peneliti lebih menfokuskan laporan Tugas Akhir ini pada bagaimana cara sistem kerja dari setiap maskapai penerbangan tersebut. Berdasarkan latar belakang di atas maka judul laporan Tugas Akhir ini adalah “ Reservasi Ticketing Domestic di PT. Electra Tour and Travel Solo ”. commit to user

B. Rumusan Masalah