Krite ria Pemilihan Media

26 media dapat membantu peserta didik untuk mengulang pe lajaran atau materi yang telah diberikan disekolah karena keterbatasan waktu belajar disekolah.

d. Krite ria Pemilihan Media

Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam penggunaan media dalam pembelajaran adalah bahwa media tersebut digunakan dan diarahkan untuk mempermudah siswa belajar dalam upaya memahami materi pelajaran. Hal ini menunjukkan bahwa pemilihan media harus disesuaikan dengan kebutuhan siswa. Agar media yang digunakan sesuai dengan kebutuhan siswa maka ada beberapa kriteria yang dapat digunakan Sudjana Rivai, 2010:4-5 yaitu : 1 Ketepatan dengan tujuan pengajaran; artinya media pengajaran dipilih atas dasar tujuan-tujuan instruksional yang telah ditetapkan 2 Dukungan terhadap isi bahan pelajaran 3 Kemudahan memperoleh media 4 Ketrampilan guru dalam menggunakannya, apapun jenis media yang digunakan yang menjadi syarat utama adalah guru dapat menggunakannya dalam proses pembelajaran. 5 Tersedia waktu untuk menggunakannya 6 Sesuai dengan taraf berpikir siswa, memilih media untuk pendidikan dan pengajaran harus sesuai dengan taraf berfikir siswa, sehingga makna yang terkandung dalam pembelajaran dapat dipahami oleh siswa Dari keterangan diatas kriteria yang paling utama dalam pemilihan media adalah ketepatan dengan tujuan pengajaran, yaitu bahwa media harus disesuaikan dengan tujuan pembelajaran atau kompetensi yang ingin dicapai. Contoh : bila 27 tujuan atau kompetensi peserta didik bersifat menghafalkan kata-kata tentunya media audio yang tepat untuk digunakan. Jika tujuan atau kompetensi yang dicapai bersifat memahami isi bacaan maka media cetak yang lebih tepat digunakan. Kalau tujuan pembelajaran bersifat motorik gerak dan aktivitas, maka media film dan video bisa digunakan. Disamping itu, terdapat kriteria lainnya yang ebrsifat melengkapi komplementer, seperti: biaya, ketepat gunaan; keadaan pesertadidik; ketersediaan; dan mutu teknis. Dengan kriteria pemilihan media diatas, guru dapat lebih mudah mengunakan media yang dianggap tepat untuk membantu tugas-tugasnya sebagai tenaga pengajar dan membantu siswa dalam memahami meteri yang telah disampaikan di sekolah. Oleh kerenanya kehadiran media dianggap perlu untuk mempertinggi kualitas hasil belajar karena media ini dapat pula menjadi media pembelajaran mandiri.

e. Pemilihan Media Yang Digunakan 1 Media Berbasis Komputer Multimedia