commit to user 54
4. Alat Tulis Alat tulis digunakan untuk mencatat hasil pengukuran.
5. Kamera Kamera adalah alat yang digunakan untuk mendokumentasikan
penelitian.
J. Cara Kerja Penelitian
1. Persiapan Persiapan penelitian ini terdiri dari ijin penelitian, survei awal,
penyusunan proposal, dan ujian proposal. Survei awal dilakukan untuk mengetahui kondisi lingkungan kerja dan kondisi tenaga kerja pada saat
bekerja, yaitu dengan melakukan beberapa wawancara pada tenaga kerja dan melakukan pengukuran tekanan panas di lingkungan kerja dengan
menggunakan alat ukur Area Heat Stress Monitor.
2. Pelaksanaan Pelaksanaan penelitian ini ada beberapa tahap, diantaranya adalah
sebagai berikut : a. Pengukuran Tekanan Panas di Tempat Kerja pada pukul 08.00 dan
pukul 14.00 WIB. 1 Menyiapkan alat ukur Area Heat Stress Monitor.
2 Menentukan titik pengukuran tekanan panas. 3 Memasang alat ukur Area Heat Stress Monitor pada titik
pengukuran.
commit to user 55
4 Memberi air pada Wet Sensor Bar, lalu menekan tombol On dan membiarkannya ± 10 menit untuk kalibrasi.
5 Mencatat hasil pengukuran tekanan panas. b. Pengukuran Kelelahan Kerja pada Tenaga Kerja pada pukul 08.00 dan
pukul 14.00 WIB. 1 Menyiapkan tempat untuk tenaga kerja yang akan diukur.
2 Menyiapkan alat ukur Reaction Timer. 3 Menyiapkan tenaga kerja yang akan diukur.
4 Menghidupkan alat ukur Reaction Timer. 5 Mengisi formulir data tenaga kerja.
6 Tenaga kerja mengoperasikan alat ukur Reaction Timer dengan menekan tombol pada alat.
7 Peneliti mencatat hasil pengukuran kelelahan kerja. c. Pengukuran Denyut Nadi Tenaga Kerja untuk menentukan beban kerja
dilakukan pada pukul 14.00 WIB. 1 Menyiapkan stopwatch untuk menghitung waktu pengukuran denyut
nadi tenaga kerja. 2 Melakukan pengukuran denyut nadi tenaga kerja selama satu menit.
3 Mencatat hasil pengukuran denyut nadi. 3. Penyelesaian
Penyelesaian penelitian ini terdiri dari pengolahan data, analisis data, penyusunan skripsi, dan ujian skripsi.
commit to user 56
K. Teknik Analisis Data
Teknik analisis data dilakukan dengan uji statistik Paired Sample T- Test dengan menggunakan program komputer SPSS versi 16,0. Interpretasi
hasilnya adalah sebagai berikut : 1. Jika p value
≤ 0,01 maka hasil uji dinyatakan sangat signifikan. 2. Jika p value 0,01 tetapi 0,05 maka hasil uji dinyatakan signifikan.
3. Jika p value 0,05 maka hasil uji dinyatakan tidak signifikan Riwidikdo, 2008
commit to user 57
BAB IV HASIL