Orientasi Kancah HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Orientasi Kancah

Skala employee engagement disebarkan pada tanggal 13 dan 14 Mei 2013. Skala diberikan kepada seluruh unit kerja tenaga administratif yang mencakup jumlah karyawan sebanyak 335 orang. Skala employee engagement dalam penelitian ini disebarkan di bawah koordinasi Wakil Rektor IV Universitas Sanata Dharma. Jeda waktu yang diberikan kepada seluruh karyawan untuk mengembalikan skala adalah 1 minggu. Dengan demikian, skala employee engagement diharapkan untuk dikembalikan paling lambat tanggal 22 Mei 2013. Selama jangka waktu yang diberikan tersebut jumlah skala yang kembali adalah 158. Meskipun demikian, peneliti tetap menggunakan seluruh data yang terkumpul sebagai data penelitian karena jumlah sampel yang cukup memadai adalah 5 sampai 10 kali lipat dari banyaknya item yang hendak di analisis Nunnally dalam Azwar, 1999. Data yang terkumpul hanya mencakup 20 unit kerja dari keseluruhan unit tenaga administratif yang ada di Universitas Sanata Dharma yang berjumlah 24 unit. Hal ini menunjukkan bahwa karyawan tidak seluruhnya memiliki kesediaan untuk berpartisipasi dalam penelitian ini, sehingga data yang terkumpul juga tidak mencakup seluruh jumlah karyawan yang ada. 38 Tabel 7 Data unit kerja tenaga administratif yang mengembalikan skala penelitian No. Unit Kerja Jumlah Karyawan 1. Biro Layanan Umum BLU 37 orang 2. Perpustakaan 19 orang 3. Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan FKIP 14 orang 4. Biro Administrasi dan Perencanaan Sistem Informasi BAPSI 13 orang 5. Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat LPPM 7 orang 6. Biro Keuangan 6 orang 7. Fakultas Sains dan Teknologi 6 orang 8. Biro Prasarana dan Sarana 6 orang 9. Campus Ministry 6 orang 10. Lembaga Bahasa 5 orang 11. Biro Administrasi Akademik BAA 4 orang 12. Fakultas Farmasi 4 orang 13. Rektorat 4 orang 14. Lembaga Penjaminan Mutu LPM 2 orang 15. Fakultas Psikologi 2 orang 16. Fakultas Sastra 2 orang 17. Program Pasca Sarjana 2 orang 18. Yayasan 2 orang 19. Matakuliah Pengembangan Kepribadian UPTMPK 1 orang 20. Fakultas Ekonomi 1 orang 21. Tanpa nama unit kerja 15 orang Dari keseluruhan 158 skala yang kembali ditemukan sebanyak 19 skala yang gugur karena terdapat beberapa item pernyataan yang kosong atau tidak diisi oleh karyawan. Dengan demikian, jumlah skala yang terpakai dalam penelitian ini adalah sebanyak 139 skala.

B. Pelaksanaan Penelitian