Perancangan Sistem Secara Keseluruhan

34

BAB III RANCANGAN PENELITIAN

3.1. Perancangan Sistem Secara Keseluruhan

Gambar 3.1 Diagram Blok Sistem Diagram blok sistem penelitian pada gambar 3.1. diatas menunjukkan urutan cara kerja sistem secara keseluruhan. Sistem ini terdiri dari beberapa bagian diantaranya : 1. Panel surya dan kincir angin sebagai sumber masukan utama 2. Input regulator berfungsi untuk mengkondisikan daya yang akan disimpan pada baterai, juga melakukan perhitungan daya yang dihasilkan sumber. 3. Relay berfungsi untuk mengatur proses chargedischarge switching pada baterai. 4. Baterai sebagai tempat menyimpan daya yang dihasilkan oleh sumber. 5. Output Regulator berfungsi untuk mengkondisikan daya yang dibutuhkan oleh beban, juga melakukan perhitungan daya yang digunakanoleh beban. 6. Mikrokontroler berfungsi untuk memproses sistem kerja alat. 7. Button sebagai masukan untuk mengatur proses kerja sistem. 8. LCD sebagai penampil. 9. Beban berupa beban resistif. Daya yang dihasilkan oleh solar cell dan kincir angin akan diregulasi dan dihitung besaran dayanya oleh input regulator. Daya yang telah teregulasi tersebut akan digunakan untuk mengisi baterai penyimpanan Charge. Jika ada beban yang terpasang, maka daya yang tersimpan pada baterai akan digunakan untuk mensuplai beban Discharge. Proses ChargeDischarge ini dilakukan oleh relay dengan ketentuan baterai yang sedang dalam proses pengisian tidak dapat digunakandikosongkan, begitu juga sebaliknya. Daya dari baterai yang tersalur ke beban terlebih dahulu akan disesusuaikan dengan kebutuhan beban dan dihitung besaran dayanya oleh output regulator. Besaran daya hasil perhitungan input regulator dan output regulator akan dikirimkan ke mikrokontroler untuk ditampilkan pada LCD. Push button digunakan uuntuk memilih menu tampilan pada LCD diantaranya tampilan daya yang dihasilkan sumber, tampilan status pengisian baterai, tampilan daya yang tersimpan dalam baterai, dan tampilan daya yang dipakai oleh beban.

3.2. Perancangan Hardware