Teknik Pengambilan Sampel Populasi, Sampel, Teknik Pengambilan Sampel, dan Variabel Penelitian

membutuhkan produk yang bermutu tetapi mereka lebih senang menikmati kenyamanan pelayanan.

3. Lokasi

Menurut Basu Swasta 2003 : 339, lokasi adalah letak atau toko pada daerah yang strategis sehingga dapat memaksimumkan laba. Dapat disimpulkan bahwa lokasi merupakan tempat pada suatu usaha, dimana tempat tersebut dapat mendatangkan keuntungan dari usaha tersebut.

4. Faktor Pribadi

Menurut Kotler 2005:210, keputusan konsumen dipengaruhi oleh karakteristik pribadi. Karakteristik tersebut meliputi;usia dan tahap siklus hidup,pekerjaan, keadaan ekonomi, gaya hidup,serta kepribadian dan konsep diri pembeli. 5. Keputusan Pembelian Menurut Schiffman dan Kanuk 2008: 205 keputusan adalah seleksi terhadap dua pilihan atau lebih. Menurut Peter dan Olson 2010: 113 berpendapat bahwa keputusan pembelian adalah proses pengintegrasian yang mengkombinasikan pengetahuan untuk mengevaluasi dua atau lebih perilaku alternatif dan memilih salah satu diantaranya.

2. Definisi Operasional Variabel

1. Citra Merek Citra merek merupakan persepsi konsumen atau pelanggan terhadap

merek dari suatu produk yang mereka beli. Sub variabel dari citra merek meliputi citra pembuat, citra pemakai, dan citra produk. Skala yang dimiliki adalah interval.

2. Kualitas Pelayanan

Kualitas pelayanan merupakan jasa yang yang diberikan oleh suatu perusahaan kepada konsumennya yang menjadi sebuah keharusan, karena suatu perusahaan akan memiliki image yang baik jika memberikan pelayanan kepada konsumen atau pelanggan dengan baik. Sub variabel kualitas pelayanan adalah harapan yang diperoleh oleh konsumen. Skala pada variabel ini adalah interval.

3. Lokasi

Lokasi merupaka tempat yang berhubungan dimana suatu perusahaan akan didirikan dan dilaksanakan. Pemgertian lokasi mempunyai fungsi strategis karena ikut menentukan tercapainya tujuan dari suatu perusahaan, dari lokasi yang strategis pada sebuah perusahaan maka akan mendatangkan laba pada perusahaan tersebut. Sehingga perusahaan dapat mempertahankan pangsa pasar.

4. Faktor Pribadi

Salah satu faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian adalah faktor pribadi, dimana faktor pribadi merupakan faktor-faktor yang terdapat pada diri setiap konsumen. Faktor pribadi ini meliputi usia dan siklus hidup, pekerjaan dan lingkungan ekonomi, gaya hidup, serta kepribadian dan konsep diri.

5. Keputusan Pembelian

Keputusan pembelian merupakan tindakan yang dilakukan oleh pelanggan atau konsumen untuk membeli suatu barang atau jasa dari sebuah perusahaan. Konsumen akan melakukan pembelian dengan