Perangkat Pembelajaran dengan Pendekatan Kontekstual

36 1.3.Merumuskan pernyataan yang setara dengan pernyataan majemuk atau pernyataan berkuantor yang diberikan 1.4.Menggunakan prinsip logika matematika yang berkaitan dengan pernyataan majemuk dan pernyataan berkuantor dalam penarikan kesimpulan dan pemecahan masalah.

6. Perangkat Pembelajaran dengan Pendekatan Kontekstual

Perangkat pembelajaran yang dikembangkan dengan pendekatan kontekstual diharapkan mampu memfasilitasi siswa dalam mengaitkan materi yang dipelajari dengan permasalahan dalam kehidupan sehari-hari. Dengan demikian kegiatan pembelajaran menjadi lebih bermakna. perangkat pembelajaran yang dikembangkan 7 komponen utama pembelajaran kontekstual, yaitu konstruktivisme constructivism, menemukan inquiry, bertanya questioning, masyarakat belajar learning community, pemodelan modeling, refleksi reflection, dan penilaian yang sebenarnya authentic assessment. a. Konstruktivisme constructivism, perangkat pembelajaran yang dikembangkan harus dapat memfasilitasi siswa dalam membangun atau mengkonstruksi pengetahuan baru secara bermakna. b. Menemukan inquiry, perangkat pembelajaran yang dikembangkan harus memuat kegiatan pembelajaran yang memfasilitasi siswa untuk menemukan konsep. c. Bertanya questioning, yaitu perangkat pembelajaran yang dikembangkan harus mampu membangun perhatian, minat, motivasi, sikap dan bakat, rasa 37 keingintahuan, interaksi siswa, serta membangun lebih banyak lagi informasi, pengetahuan, dan ketrampilan yang diperoleh siswa. d. Masyarakat belajar learning community, perangkat pembelajaran yang dikembangkan harus mendorong siswa untuk berdiskusi dalam menemukan konsep maupun memecahkan masalah. e. Pemodelan modeling, perangkat pembelajaran yang dikembangkan harus memuat demonstrasi ataupun langkah-langkah dalam mengerjakan ataupun menemukan konsep. f. Refleksi reflection, perangkat pembelajaran yang dikembangkan harus memfasilitasi siswa untuk dapat memberikan respon dan merefleksikan pengetahuan dan ketrampilan yang telah diperoleh dari kegiatan pembelajaran. g. Penilaian yang sebenarnya authentic assessment, perangkat pembelajaran yang dikembangkan harus memuat teknik pengumpulan data yang dapat memberikan gambaran tentang siswa selama kegiatan pembelajaran.

7. Kriteria penilaian perangkat pembelajaran