Teknik Pengumpulan Data METODE PENELITIAN

48 Gambar 2. Model Analisis Interaktif Miles dan Huberman dalam Tjetjep Rohendi: 112.

G. Pemeriksaan Keabsahan Data

Keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan teknik trianggulasi metode dan sumber. Trianggulasi diartikan sebagai teknik pengumpulan data yang bersifat menggabungkan dari berbagai teknik pengumpulan data dan sumber data yang telah ada. Bila peneliti melakukan pengumpulan data dengan trianggulasi, maka sebenarnya peneliti mengumpulkan data dan sekaligus menguji kredibilitas data, yaitu mengecek kredibilitas data dengan berbagai bentuk pengumpulan data dan berbagai sumber. Trianggulasi menghilangkan konstruksi kenyataan yang ada dalam konteks suatu studi sewaktu mengumpulkan data tentang berbagai kejadian dan hubungan dari berbagai Pengumpulan Data Penarikan Kesimpulan Reduksi Data Penyajian Data 49 pandangan dengan kata lain peneliti dapat me-recheck temuannya dengan cara membandingkanya dengan berbagai sumber Moleong, 2011: 332. Peneliti menggunakan teknik pengumpulan data yang berbeda-beda untuk mendapatkan data dari sumber yang sama. Peneliti menggunakan wawancara mendalam, dan dokumentasi untuk sumber data yang sama secara serempak Sugiyono, 2010: 241. Pengertian ini diterapkan saat ingin mengetahui pola pembinaan anak-anak di Panti Asuhan Yayasan Sayap Ibu Cabang Yogyakarta dalam menstimulasi perkembangan emosional anak di Panti Asuhan Yayasan Sayap Ibu Cabang Yogyakarta. Menurut Patton dalam Moleong 2011: 330 teknik triangulasi sumber dapat dicapai dengan jalan sebagai berikut: 1. Membandingkan data hasil pengamatan dengan data hasil wawancara; 2. membandingkan apa yang dikatakan orang di depan umum dengan apa yang dikatakan secara pribadi; 3 membandingkan tentang apa yang dikatakan orang-orang tentang situasi penelitian dengan apa yang dikatakannya sepanjang waktu; 4 membandingkan keadaan dan perspektif seseorang dengan berbagai pendapat; 5 membandingkan hasil wawancara dengan isi suatu dokumen yang berkaitan. Penelitian ini akan membandingkan data hasil pengamatan di lapangan dengan hasil wawancara dan dokumentasi, yaitu membandingkan hasil pengamatan dengan hasil hasil wawancara dengan Pimpinan Panti, Pengurus, dan pengasuh Panti Asuhan Yayasan Sayap Ibu Cabang Yogyakarta serta, serta membandingkan hasil wawancara jawaban informan dengan jawaban secara pribadi, membandingkan