Pemahaman Tentang Struktur Organisasi Pada Kantor SAMSAT Medan Selatan Pembagian Tugas Pada Kantor SAMSAT Medan Selatan

memadai dan diharapkan mampu mengelola dan melakukan tugas dan fungsinya sebagaimana mestinya. IV.3 Jawaban Responden Berdasarkan Aspek Organisasi IV.3.1 Struktur Organisasi Pada Kantor SAMSAT Medan Selatan Berdasarkan penelitian dapat dilihat bahwasanya mayoritas keseluruhan mengatakan bahwa kantor SAMSAT Medan Selatan telah memiliki struktur organisasi yang jelas. Menurut key informan,Bapak H. Syaiful Bahri, SH,MM. UPT Medan Selatan wawancara 16 Mei 2012 mengatakan bahwa struktur organisasi pada kantor SAMSAT Medan Selatan ini memang sudah jelas dan diketahui oleh setiap pegawai yang bertugas pada kantor SAMSAT Medan Selatan, namun struktur organisasi tersebut hingga saat ini belum terlihat dan terpampang jelas pada kantor SAMSAT Medan Selatan, sehingga struktur organisasi tersebut belum dapat dilihat dan diketahui oleh masyarakat luas yang datang kekantor SAMSAT Medan Selatan ini, baik wajib pajak, peneliti, maupun pihak lain yang ingin melihat dan mengetahui tentang struktur organisasi yang ada pada kantor SAMSAT Medan Selatan.

IV.3.2 Pemahaman Tentang Struktur Organisasi Pada Kantor SAMSAT Medan Selatan

Berdasarkan hasil penelitian dan wawancara dengan informan yang ada di Kantor SAMSAT Medan selatan maka ditemukan bahwa semua pegawai telah paham tentang struktur organisasi yang ada di lembaga tersebut. Dan sturuktur yang ada tersebut cukup mudah untuk dipahami oleh setiap aratur yang bertugas pada kantor tersebut.

IV.3.3 Pembagian Tugas Pada Kantor SAMSAT Medan Selatan

Adapun responden yang menjawab bahwa pembagian tugas pada kantor SAMSAT Medan Selatan masih kurang baku adalah seluruh responden dari instansi Bank SUMUT dengan jumlah 3 orang, mereka mengatakan demikian karena mereka merasa masih kekurangan pegawai yang hanya berjumlah 3 orang untuk menangani masalah keuangan,hal tersebut mengakibatkan masih terjadinya pelaksanaan tugas yang rangkap oleh satu orang satu orang petugas harus mengerjakan beberapa pekerjaan sekaligus, sehingga mereka masih mengharapkan penambahan petugas dari instansi Bank SUMUT untuk ditempatkan dikantor SAMSAT Medan Selatan demi membantu terlaksananya kelancaran tugas dan pekerjaan dengan baik. IV.3.4 Tugas, Wewenang, dan Tanggung Jawab Masing-masing Individu yang Bertugas Pada Kantor SAMSAT Medan Selatan Berdasarkan jawaban dari pegawai dapat dilihat bahwasanya mayoritas mengatakan bahwa mereka telah mengetahui tugas, wewenang dan tangung jawab masing-masing dalam rangka melaani pengurusan pajak kendaraan bermotor. Hal tersebut juga dinyatakan oleh bapak H. Zainul Fikri Nasution SH, Kepala Seksi Retribusi KASI Retribusi. UPT Medan Selatan wawancara 16 Mei 2012 yang mengatakan bahwa setiap personil yang bertugas pada kantor SAMSAT Medan Selatan telah diberikan pengarahan dan petunjuk tentang tugas, wewenang dan tanggung jawab oleh setiap atasan masing-masing, dan atasan juga senantiasa melakukan pengawasan terhadap kinerja anggotanya masing-masing, sehingga semuanya dapat berjalan dengan baik sesuai dengan tugas, wewenag dan tanggung jawab yang dimiliki.

IV.3.5 Keahlian Individu Pada Bidang Kerja Masing-masing