Proses Persiapan dan Penyajian Pesanan ke Kamar Tamu

dapat disambungkan ke restorankasiroperator sehingga dapat ditelepon kembali ke order taker. Setelah menerima pesanan dari tamu kamar tersebut, order taker segera mengetik di komputer, order slip tersebut sudah merupakan guest bill bon pembayaran tamu, lembar lainnya sudah langsung diterima di dapur dan di bar jika memesan minuman tanpa melalui pramusaji. Guest bill di cetak dan diberikan kepada pramusaji room service yang mengantar menu ke kamar tamu untuk penagihan bill.

4.3 Proses Persiapan dan Penyajian Pesanan ke Kamar Tamu

Persiapan penyajian dilakukan oleh pramusaji room service setelah menerima tebusan slip order dari captain dan captain room service akan melaksanakan pengawasan terhadap pelaksanaan penyiapan penyajian tersebut. Persiapan harus dilakukan secara cermat mengingat makanan yang disajikan harus diantarkan sekaligus, tidak seperti pelayanan direstoran dimana penyajian makanan dilakukan secara course by course. Jarak pelayanan cukup jauh dari room service area sehingga jika ada peralatan makanan tertinggal akan cukup merepotkan. Mengambil peralatan yang tertinggal tersebut membutuhkan waktu yang cukup lama sehingga mengakibatkan masalah dalam pelayanan seperti timbulnya keluhan complaints dan menurunnya nilai service. Bahkan dapat berakibat batalnya pemesanan. Beberapa hal yang perlu diperhatikan didalam persiapan pelayanan ini adalah: 1. Pramusaji harus meneliti dengan cermat seluruh pesanan yang tercantum didalam slip order, yang meliputi nomor kamar, jenis dan banyaknya pesanan serta catatan- catatan khusus yang terdapat didalam order. 2. Tentukan apakah pesanan tersebut diantar dengan menggunakan trolley atau tray. Jika jumlah pesanan cukup banyak maka pengiriman pesanan harus dilakukan dengan trolley. 3. Jika menggunakan tray maka nampan harus dilapis dengan tray cloth. 4. Siapkan rechaud atau chaffing dish jika pesanan terdiri dari makanan panas untuk beberapa orang. 5. Siapkan semua peralatan sesuai dengan pesanan seperti cutlery dan condiments yang dibutuhkan. 6. Setelah makanan diserahkan oleh bagian dapur harus disesuaikan dengan yang tertera pada slip order, baik jenis maupun jumlahnya. Makanan di atur rapi pada tray atau trolley dan makanan dipiring harus ditutup dengan food cover. 7. Agar susunan makanan dan peralatan terlihat menarik perhatikan beberapa hal: a. Cutlery dibungkus dengan papernapkindan siapkancoaster and glasscover jika tamu memesan minuman b. Siapkan salt and pepper dan toothpick c. Peralatan yang diletakkan diatas saucer seperti soup cup, coffeetea cup, pegangan sendok, pisau garpu pot, dan sebagainya diletakkan sejajar antara satu dengan yang lainnya dan membentuk sudut 45° dengan sisi nampan d. Makanan panas dan makanan dingin jangan didekatkan agar tidak saling mempengaruhi e. Semua mulut teko pot harus menghadap keluar tray agar tidak membahayakan pada saat membawanya f. Pick-up minuman jika tamu memesan minuman dan pick-up makanan g. Sebelum makanan dibawa keluar dari ruang persiapan periksa kembali kelengkapan makanan dan peralatannya h. Pastikan semuanya lengkap kemudian ambil bill dari kasir serta meneliti apakah pesanan yang tertulis dibon sesuai dengan slip order dan sesuai dengan hidangan yang akan disajikan; i. Setelah proses persiapan selesai pramusaji membawa pesanan kedalam elevator untuk diantar kekamar dan captain meneliti kelengkapan pesanan. Penyajian Pesanan ke Kamar Tamu Setelah semua siap termasuk special request dari tamu yang tertulis bill telepon kembali ke kamar tamu dan infokan pada tamu kalau pesanan siap diantar. Jika tamu mengizinkan mengantarkan sekarang pesanan langsung diantar tetapi jika tamu mengatakan tidak tunggu tamu sampai tamu menyuruh antar ke kamar. 1. Ketuk pintu 3 kali dan ucapkan “room service” Jika masih tidak di buka cari telepon terdekat di pantry lantai kamar dan telepon kasir agar menelepon ke kamar dan katakan kalau kita sudah sampai di depan kamar tetapi tidak di bukakan pintu. Dan jika di handel pintu terpasang don’t disturb cari telepon terdekat di pantry lantai kamar dan telepon kasir agar menelepon ke kamar dan katakan bahwa didepan kamar terpasang don’t disturb. 2. Jika tamu membukakan pintu lakukan greeting dengan sikap sopan dan ramah kepada tamu, ucapkan salam dan ucapkan tujuan kekamar. Misalnya: selamat siang bapakibu tersenyum saya mau mengantarkan pesanan bapakibu. Sebutkan item yang dipesan lalu tanyakan dimana saya dapat meletakkan pesanan bapakibu? Dan tanyakan dapatkah saya memasuki kamar bapakibu? 3. Letakkan pesanan di meja dan tanyakan dapatkah saya membawa food cover bapakibu? Jika diizinkan segera ambil food cover. 4. Lalu tanyakan kembali bapakibu ingin sistem pembayarannya dengan membayar tunai atau hanya akan menandatangani bill? Berikan pulpen dan silahkan tamu untuk tanda tangan bill. 5. Setelah selesai ucapkan terima kasih dan ucapkan salam kembali dan permisi untuk meninggalkan kamar. 6. Tutup kembali pintu kamar tamu dengan perlahan. 7. Serahkan guest bill ke kasir. Berikut ini contoh Captain Order Bill yang digunakan pramusaji untuk sistem pembayaran pada tamu : Gambar 4.2 Contoh Captain Order Bill Sumber : Manajemen FB Room Service Novotel Yogyakarta

4.4 Sistem Mengambil Peralatan yang Kotor dari kamar Tamu