Instrumen penelitian METODE PENELITIAN

Syarif Hidayatullah Jakarta. Menurut Hidayat 2007 etika penelitian keperawatan sangat penting karena penelitian keperawatan berhubungan langsung dengan manusia, sehingga perlu memperhatikan hal-hal sebagai berikut : 1. Informed consent Informed consent merupakan lembar persetujuan yang diberikan kepada responden yang akan diteliti agar subjek mengerti maksud dan tujuan dari penelitian. Jika calon responden bersedia diteliti, maka mereka diminta untuk menandatangani lembar persetujuan tersebut. Tapi jika responden tidak bersedia maka peneliti harus menghormati hak-hak responden. 2. Tanpa nama anonimity Untuk menjaga kerahasiaan responden, peneliti tidak mencantumkan nama responden dan hanya menuliskan kode pada lembar pengumpulan data. 3. Kerahasiaan confidentiality Semua informasi yang telah dikumpulkan dijamin kerahasiaannya oleh peneliti, hanya kelompok data tertentu yang akan dilaporkan kepada pihak yang terkait dengan peneliti.

H. Pengolahan data

Darmin 2003 menjelaskan bahwa pengolahan data menejemen data terdiri dari serangkaian tahapan yang harus dilakukan agar data siap untuk diuji statistik dan dilakukan analisis interpretasi. Adapun tahap- tahap pengolahan data meliputi: 1. Editing Yaitu meneliti kembali apakah isian dalam lembar observasi langsung dan kuisioner sudah lengkap dan diisi, editing dilakukan di tempat pengumpulan data, sehingga jika ada kekurangan data dapat segera dikonfirmasikan pada responden yang bersangkutan. 2. Coding Yaitu mengklasifikasikan jawaban yang ada menurut macamnya. Klasifikasi dilakukan dengan cara menandai masing-masing jawaban dengan kode berupa angka. Untuk pertanyaan positif diberi skor 3 untuk jawaban selalu, 2 untuk jawaban kadang-kadang, dan 1 untuk jawaban tidak pernah. Sebaliknya untuk jawaban negatif diberi skor 1 untuk jawaban selalu, 2 untuk jawaban kadang-kadang, dan 3 untuk jawaban tidak pernah. 3. Entry data Yaitu proses memasukkan data ke dalam katagori tertentu untuk dilakukan analisis data dengan menggunakan bantuan komputer program SPSS. 4. Tabullating Yaitu langkah memasukkan data-data hasil penelitian ke dalam tabel- tabel sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan. 5. Cleaning Yaitu mengecek kembali data yang sudah dientry apakah ada kesalahan atau tidak, membuang data yang sudah diapkai. Pengolahan data menggunakan uji validitas dan reliabilitas.