Karakteristik Konsumen yang Loyal Terhadap Merek Keuntungan Loyalitas Merek

Yefri Yudianto : Pengaruh Brand Community Terhadap Loyalitas Merek Sepeda motor Yamaha, 2010. konsisten dalam memilih merek tertentu akan menyebabkan munculnya positif terhadap merek pada diri anak. Hal ini menyebabkan anak juga ikut memilih merek tersebut dan menjadi loyal. 2 Rekomendasi teman sebaya peers recommendation. Selain kelompok referensi, anjuran teman juga dapat mempengaruhi loyalitas merek. Pengaruh normatif teman sebaya dan identifikasi terhadap kelompok teman sebaya merupakan petunjuk bagi individu untuk mencari produk, merek, dan toko.

4. Karakteristik Konsumen yang Loyal Terhadap Merek

Assael 1992 mengemukakan 4 hal yang menunjukkan kecenderungan seorang konsumen yang loyal sebagai berikut: a. konsumen yang loyal terhadap merek cenderung telah percaya diri terhadap pilihannya b. konsumen yang loyal lebih memungkinkan merasakan tingkat resiko yang lebih tinggi dalam pembeliannya c. konsumen yang loyal terhadap merek juga lebih mungkin loyal terhadap perusahaan produsen dimana konsumen bisa membeli merek produk yang diinginkannya d. kelompok yang minoritas cenderung untuk lebih loyal terhadap merek Menurut Terry 2001 yang menjadi indikator loyalitas merek antara lain, konsumen akan membeli merek yang sama dimasa yang akan datang, Yefri Yudianto : Pengaruh Brand Community Terhadap Loyalitas Merek Sepeda motor Yamaha, 2010. merekomendasikannya kepada orang lain dan merasa bahwa sangat sedikit merek pengganti yang dapat dijadikan pembanding. Sudarmadi dalam SWA edisi 02XXI19 Januari – 2 Februari 2005 menyatakan bahwa loyalitas pelanggan diindikasikan dalam beberapa dimensi antara lain, kemauan untuk membayar lebih, adanya pembelian berulang, memiliki komitmen dan rasa memiliki yang tinggi terhadap merek. Berdasarkan uraian diatas dapat disimpulkan bahwa karakteristik konsumen yang loyal adalah cenderung lebih percaya diri terhadap pilihannya, lebih memungkinkan merasakan tingkat resiko yang lebih tinggi dalam pembeliannya, lebih mungkin loyal terhadap agen resmitoko dimana konsumen bisa membeli merek produk yang diinginkannya, kelompok yang minoritas cenderung untuk lebih loyal terhadap merek, konsumen akan membeli merek yang sama dimasa yang akan datang, merekomendasikannya kepada orang lain dan merasa bahwa sangat sedikit merek pengganti yang dapat dijadikan pembanding, memiliki kemauan untuk membayar lebih, adanya pembelian berulang, dan memiliki komitmen dan rasa memiliki yang tinggi terhadap merek.

5. Keuntungan Loyalitas Merek

Menurut Reichfield dalam Gommans et al, 2001 keuntungan yang diperoleh oleh suatu merek yang memiliki pelanggan yang loyal adalah : a. Dapat mempertahankan harga secara optimal Yefri Yudianto : Pengaruh Brand Community Terhadap Loyalitas Merek Sepeda motor Yamaha, 2010. b. Memiliki posisi tawar menawar yang kuat dalam saluran distribusi c. Mengurangi biaya penjualan d. Memiliki penghalang yang kuat terhadap terhadap produk-produk baru yang memiliki potensi yang besar untuk masuk dalam kategori produk atau layanan yang dimiliki oleh merek tersebut e. Keuntungan sinergis yang diperoleh dari brand extension yang berhubungan dengan kategori produk atau pelayanan dari merek tersebut.

B. BRAND COMMUNITY 1. Pengertian Brand Community