Sejarah Perusahaan Ruang Lingkup Bidang Usaha

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1. Sejarah Perusahaan

CV. Sari Raos ini didirikan oleh bapak Abdurrachman, sebelum mendirikan CV. Sari Raos bekerja sebagai pegawai swasta di daerah Jawa Barat. Bapak abdurrachman bekerja sebagai pegawai kantoran sebelum Indonesia mengalami krisis moneter, pada tahun 1996 bapak Abdurrachman terkena pemberhentian kerja oleh perusahaan ditempatnya bekerja. Akhirnya pada tahun yang sama bapak Abdurrachman memutuskan untuk merantau ke Medan, Sumatera utara untuk mencoba bertahan dari krisis yang terjadi. Berbekal modal yang pas-pasan bapak Abdurrachman merantau bersama 2 orang anggotanya dari Garut, Jawa Barat. Mereka memulai usaha kerupuk Sari Raos ini di jalan Abdul Hakim Pasar 1 Tanjung Sari, Medan. Pada awalnya pak Abdurrachman bersama anggotanya hanya memproduksi satu jenis kerupuk dan masih dalam produksi yang terbatas,dan kemudian memasarkan sendiri produknya ke beberapa toko- toko yang ada disekitar tempat tinggal dan usaha pak Abdurrachman. Setelah beberapa tahun melewati masa-masa sulit, akhirnya usaha bapak Abdurrachman dapat berkembang, pada saat ini usaha yang didirikan bapak Abdurrachman telah memiliki badan hukum, memiliki pegawai berjumlah 13 orang yang hampir seluruhnya berasal dari daerah Jawa Barat serta tempat usaha sendiri yang tidak lagi bergabung dengan tempat tinggalnya. CV. Sari Raos memproduksi tiga macam kerupuk yaitu kerupuk Palembang, kerupuk lipat dan Universitas Sumatera Utara kerupuk begadang. Kerupuk produksi CV. Sari Raos ini dijual ke daerah Medan dan sekitarnya seperti Berastagi, Binjai dan lainnya.

2.2. Ruang Lingkup Bidang Usaha

CV. Sari Raos merupakan sebuah badan usaha yang memproduksi kerupuk. Kerupuk yang dihasilkan oleh CV. Sari Raos ada tiga macam yaitu kerupuk Palembang, kerupuk lipat dan kerupuk begadang. Sistem produksinya adalah make-to-stock. CV. Sari Raos dapat menghasilkan puluhan bungkus kerupuk siap makan setiap harinya, yang akan dipasarkan untuk wilayah Medan dan sekitarnya seperti Berastagi, Binjai dan wilayah lainnya. Untuk bahan baku yang digunakan CV. Sari Raos tidak pernah kesulitan untuk mendapatkannya sebab semua kebutuhan akan bahan baku tersedia banyak dipasaran.

2.3. Organisasi dan Manajemen