Warganegara asing bukan keturunan Italia

2. Warganegara asing bukan keturunan Italia

Warga negara Asing yang bukan dari keturunan Italia, tapi lahir di tanah Italia dapat memperoleh kewarganegaraan Italia setelah tinggal terus menerus di Italia hingga mencapai usia dewasa berdasarkan hukum yang berlaku, dengan cara menyatakan keinginan mereka untuk mendapatkan kewarganegaraan Italia.

Pengajuan tersebut harus diajukan dalam waktu satu tahun sebelum mencapai usia 18, dan harus disertai dengan dokumentasi berikut:

1. Akte kelahiran;

2. Sertifikat domisili Seperti terlihat dari uraian diatas, dalam perolehan kewarganegaraan Italia tidak ada kewajiban bagi yang

bersangkutan untuk melepaskan kewarganegaraan yang dimilikinya pada saat itu. Dengan demikian seorang warga negara Italia secara hukum tidak dilarang memiliki dwi maupun multi kewarganegaraan.

2.2. Hilangnya Kewarganegaraan Italia

Warga negara Italia dapat kehilangan kewarganegaraannya secara otomatis atau melepaskannya secara resmi.

A. Kehilangan kewarganegaraan secara otomatis

Seorang warga negara Italia akan hilang secara otomatis kewarganegaraan Italianya apabila:

1. Yang bersangkutan secara sukarela mendaftar masuk ke dalam angkatan bersenjata pemerintah asing atau menerima penempatan di kantor pemerintah negara asing, meskipun hal tersebut sudah dilarang oleh hukum Italia (Pasal 12, paragraf 1).

2. Yang bersangkutan turut berperang dengan negara asing melawan Italia, atau memegang posisi di pemerintahan negara asing tsb, atau menjadi warga negara dari negara asing tersebut (Pasal 12, paragraf 2).

3. Yang bersangkutan diadopsi yang mana pengadopsian tersebut dibatalkan atas kemauan sendiri,

dan yang bersangkutan memiliki atau mengambil kewarganegaraan di negara lain . (Pasal 3, paragraf 3).

B. Penolakan secara resmi kewarganegaraan Italia.

Seorang warga negara Italia akan hilang kewarganegaraan Italianya apabila secara resmi menolak atau melepaskan kewarganegaraan Italianya tersebut, dalam kondisi-kondisi berikut:

1. Yang bersangkutan diadopsi di usia dewasa yg kemudian pengadopsian tersebut dicabut atas kemauan sendiri, namun ia masih memegang atau memperoleh kewarganegaraan negara asing (Pasal 3, paragraf 4).

2. Yang bersangkutan tinggal di luar negeri dan memiliki atau memperoleh kewarganegaraan negara asing (Pasal 11).

3. Yang bersangkutan sudah dewasa secara hukum yang memperoleh kewarganegaraan Italia sejak usia kecil, yang kemudian mengambil atau masih memiliki kewarganegaraan asing dari salah satu dari kedua orangtuanya (Pasal 14).

Deklarasi atau pernyataan melepas kewarganegaraan Italia, harus dibuat di Kantor Catatan Kependudukan (Anagrafe) di kota tempat yang bersangkutan tinggal atau, jika berada di luar negeri, di kantor perwakilan Italia di negara tersebut. Dokumen yang diperlukan adalah sbb:

1. Akte kelahiran yang dikeluarkan oleh kota kelahirannya dan di mana kelahiran terdaftar;

2. Sertifikat kewarganegaraan Italia;

3. Surat keterangan tentang kepemilikan kewarganegaraan asing;

4. Surat keterangan domisili di luar negeri, jika diminta. Anak-anak dibawah umur, TIDAK akan kehilangan kewarganegaraan Italianya, sekalipun salah satu

atau kedua orang tuanya kehilangan warganegara Italia atau memperoleh kewarganegaraan asing. Wanita Italia yang menikah dengan suami berwarganegara asing setelah 1 Januari 1948, yang secara

otomatis memperoleh kewarganegaraan asing suaminya, tidak akan kehilangan kewarganegaraan Italianya.

Sejak tanggal 1 Januari 1948, seorang wanita Italia juga tidak akan kehilangan kewarganegaraan Italianya, meskipun suami yang berkewarganegaraan Italia sejak lahir mendapatkan kewarganegaraan asing secara naturalisasi. Sekalipun demikian demi memelihara laporan statistik kependudukan, maka wanita tersebut wajib mengajukan keinginannya untuk tetap memegang kewarganegaraan Italia di Kantor Catatan Kependudukan atau Kantor Perwakilan Negara yang berwenang, bagi yang berdomisili di luar negeri.

Seperti terlihat dari uraian diatas, dalam perihal kehilangan kewarganegaraan Italia, seorang warga negara Italia tidak akan kehilangan kewarganegaraan Italianya jika ia memiliki kewarganegaraan negara asing. Pada dasarnya, dalam keadaan normal, tidak ada hal yang dapat menyebabkan seorang warga negara Italia kehilangan kewarganegaraan Italianya, kecuali yang bersangkutan menyatakan dengan Seperti terlihat dari uraian diatas, dalam perihal kehilangan kewarganegaraan Italia, seorang warga negara Italia tidak akan kehilangan kewarganegaraan Italianya jika ia memiliki kewarganegaraan negara asing. Pada dasarnya, dalam keadaan normal, tidak ada hal yang dapat menyebabkan seorang warga negara Italia kehilangan kewarganegaraan Italianya, kecuali yang bersangkutan menyatakan dengan

2.3. Mendapatkan kembali Kewarganegaraan Italia

Seorang ex warganegara Italia dapat memperoleh kembali kewarganegaraan Italianya dalam kondisi- kondisi sebagai berikut:

1. Bergabung di Angkatan Bersenjata Italia,

2. Menjadi pegawai pemerintahan Italia baik itu di Italia atau perwakilan luar negeri,

3. Setelah menjadi penduduk tetap di Italia dalam kurun waktu 1 tahun harus mengajukan perolehan

kembali kewarganegaraan Italia (paragraf 1, bagian c).

4. Yang bersangkutan adalah seorang wanita Italia yang menikah dengan warganegara asing sebelum tanggal 1 Januari 1948, yang akibat pernikahan tersebut mendapatkan kewarganegaraan suami secara otomatis, dan kehilangan kewarganegaraan Italianya. Yang bersangkutan dapat memperoleh kembali kewarganegaraan Italianya, sekalipun berdomisili di luar negeri dengan cara membuat pernyataan. Pernyataan perolehan kewarganegaraan kembali tersebut dilakukan di kantor perwakilan Italia tempat ia tinggal.

Dokumen yang diperlukan:

1. Sertifikat kelahiran yang dikeluarkan oleh pemerintah setempat (Comune)

2. Dokumen yang membuktikan sebelumnya kepemilikan warganegara italia