Jenis Penelitian Lokasi dan Waktu Penelitian Sampel Penelitian Defenisi Operasional

BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan bersifat eksperimental laboratorium in vitro

3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian

3.2.1 Lokasi penelitian : Laboratorium Terpadu FK USU

3.2.2 Waktu penelitian : 1 bulan 3.3

Variabel Penelitian Variabel Terikat Besar Force Decay elastomeric chain Variabel Bebas • pH Saliva • Waktu peregangan elastomeric chain Variabel yang dikendalikan • suhu kamar • warna elastomeric chain • merk elastomeric chain • jarak peregangan • jenis elastomeric chain Universitas Sumatera Utara

3.4 Sampel Penelitian

Adalah elastomeric chain merk Ortho Organizer berwarna bening dengan panjang 20 mm dan tipe long. 3.5 Besar Sampel Perhitungan besar sampel ditentukan berdasarkan rumus sampel penelitian eksperimental 1 – r 1 – n ≥ 15 15 : 1 – 7 1 – n ≥ 15 -6 + 6n ≥ 15 6n ≥ 21 n ≥ 3,5 Keterangan : r = jumlah kelompok perlakuan n = jumlah replikan atau sampel Sampel yang dipakai pada setiap kelompok perlakuan pada penelitian ini adalah dibulatkan menjadi 4 sampel. Bila diuji pada setiap pH dan waktu maka total sampel yang digunakan 4 x 7 x 5 = 140 sampel Keterangan : 4 = jumlah sampel setiap perlakuan 7 = berdasarkan variasi keasaman pH pH4, pH5, pH6, pH7, pH8, pH9 dan pH10 5 = berdasarkan waktu 0 jam, 1 hari, 1 minggu, 2 minggu, 3minggu 1 – r 1 – n ≥ 15 Universitas Sumatera Utara

3.6 Defenisi Operasional

1. Force decay elastomeric chain : adalah selisih besar gaya kekuatan antara pengukuran yang diakibatkan dari destruksi internal elastomeric chain disebabkan hasil peregangan pada waktu tertentu. 2. Lama peregangan : adalah lamanya peregangan elastomeric chain sebelum dilakukan pengukuran yaitu pada: 0 jam, 1 hari, 1 minggu, 2 dan 3 minggu setelah peregangan. 3. Elastomeric chain Adalah elastomeric chain buatan Ortho organizer berwarna bening dan tipe long yang dipotong sepanjang 20 mm. 4. Jarak peregangan Adalah panjang peregangan dari elastomeric chain adalah sebesar 60 persen dari panjang mula-mula yaitu 32 mm. 5. Saliva Adalah saliva buatan yang dibuat dengan variasi keasaman yaitu pH4, pH5, pH6, pH7, pH8, pH9 dan pH10 terbuat dari potassium chloride, natrium chloride, magnesium chloride, kalsium chloride, potassium phosphate, acid of potassium phosphate, sorbitol, natrium benzoate dan aquades. 6. Suhu Adalah temperatur yang dibuat sesuai temperatur rongga mulut, yaitu 37 C Universitas Sumatera Utara 3.7 Alat dan Bahan 3.7.1 Alat penelitian