Kerangka Konseptual Jenis Penelitian Jenis Data

efektif. Nababan 2006 menganalisis sistem akuntansi penggajian dan pengupahan sebagai alat bantu pengendalian pada PT. Nindya Karya Persero Cabang Sumatera Utara. Kesimpulan yang didapat adalah sistem penggajian dan pengupahan sudah memadai untuk digunakan sebagai alat bantu pengendalian intern terhadap gaji dan upah. Sri Henny Apriany 2008 melakukan penelitian dengan judul penerapan sistem informasi akuntansi penggajian dan pengupahan pada PT. Persero Angkasa Pura II Bandara Soekarno Hatta Jakarta. Kesimpulan yang didapat adalah penerapan sistem informasi akuntansi penggajian dan pengupahan sudah cukup efektif. Berdasarkan ketiga penelitian terdahulu dapat diketahui bahwa sistem informasi akuntansi penggajian masing-masing perusahaan sudah cukup baik, ditandai dengan dokumen-dokumen, catatan-catatan akuntansi dan prosedur- prosedur penggajian di masing-masing perusahaan sudah cukup efektif. Dan juga sudah dapat digunakan sebagai alat bantu pengendalian intern terhadap gaji dan upah pada masing-masing perusahaan tersebut. Perbedaan dari ketiga penelitian terdahulu yaitu pada analisis, sebagai alat bantu pengendalian dan pada penerapan sistem informasi akuntansi penggajian pada masing-masing perusahaan tersebut.

H. Kerangka Konseptual

“Kerangka konseptual merupakan sintesa atau ekstrapolasi dari tinjauan teori dan penelitian terdahulu yang mencerminkan keterkaitan antar variabel yang diteliti dan merupakan tuntutan untuk memecahkan masalah penelitian”. Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara, 2004: 13. Untuk menggambarkan pengaruh Universitas Sumatera Utara antara variabel, maka penulis menyusun kerangka konseptual theoretical framework. Kerangka konseptual tersebut dapat dilihat pada gambar 2.2 dibawah ini. Gambar 2.2 Kerangka Konseptual Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Penggajian Rumah Sakit Umum Bina Kasih Medan adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa, yang memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Perusahaan ini memiliki karyawan yang cukup banyak sehingga biaya gaji merupakan biaya yang cukup penting. Penerapan sistem informasi akuntansi penggajian di Rumah Sakit Umum Bina Kasih Medan yang akan peneliti bahas sudah efektifkah atau belum. Apakah dokumen yang digunakan, catatan akuntansi yang digunakan dan jaringan prosedur yang membentuk sistem sudah digunakan dan diterapkan sesuai prosedur. Proses pembayaran gaji akan membentuk suatu RUMAH SAKIT UMUM BINA KASIH MEDAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENGGAJIAN GAJI INFORMASI PENGAMBILAN KEPUTUSAN Universitas Sumatera Utara sistem informasi akuntansi penggajian dan kemudian dihasilkan suatu informasi yang dapat dijadikan sebagai alat bantu pengambilan keputusan. Universitas Sumatera Utara BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif. Penelitian deskriptif adalah penelitian yang dilakukan dengan cara menguraikan sifat-sifat dan keadaan yang sebenarnya dari objek penelitian. Objek yang diteliti adalah sistem informasi akuntansi penggajian yang digunakan di Rumah Sakit Umum Bina Kasih Abadi Medan.

B. Jenis Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari: data primer dan data sekunder. 1. Data Primer, yaitu data yang belum diolah yang diperoleh langsung dari objek penelitian, dalam hal ini data yang ada dari hasil wawancara dengan bagian Adm Keuangan, bagian Akuntansi dan bagian Personalia. 2. Data Sekunder, yaitu data yang telah diolah yang diperoleh dari perusahaan, antara lain struktur organisasi perusahaan, sejarah singkat perusahaan, dan lain-lain.

C. Teknik Pengumpulan Data