Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Keaslian Penelitian

jawab telah diatur dalam undang-undang. Bagi perusahaan yang akan melakukan jual beli di pasar modal sebelum listing, tugas dan tanggung jawab Notaris ada pada tahap pra emisi dimana Notaris memberikan due diligence terhadap perusahaan yang akan melakukan penawaran umum dan setelah listing Notaris berkewajiban membuat setiap akta apabila terjadi perubahan anggaran dasar. Berdasarkan uraian tersebut diatas, maka peneliti tertarik untuk meneliti dengan judul “Analisis Yuridis Terhadap Tugas Dan Tanggung Jawab Notaris Sebelum dan Sesudah Perseroan Terbatas Listing di Pasar Modal.”

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang tersebut diatas, maka terdapat beberapa rumusan masalah, yaitu : 1. Bagaimanakah tugas dan tanggung jawab Notaris sebelum dan sesudah listing di pasar modal ? 2. Bagaimana pelaksanaan due diligence Notaris dan prinsip keterbukaan di pasar modal? 3. Bagaimanakah perlindungan hukum bagi Notaris di Pasar Modal?

C. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini dilaksanakan dengan maksud : 1. Untuk mengetahui tugas dan tanggung jawab Notaris sebelum dan sesudah listing di pasar modal 2. Untuk mengetahui pelaksanaan due diligence Notaris dan prinsip keterbukaan di pasar modal Universitas Sumatera Utara 3. Untuk mengetahui perlindungan bagi Notaris di Pasar Modal bila terjadi emiten yang memalsukan data.

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat teoretis : a. Penelitian ini diharapkan berguna untuk memberikan sumbangan pemikiran dan memperkaya pengembangan ilmu hukum dan hukum pasar modal khususnya sebelum dan sesudah perseroan terbatas listing di pasar modal. b. Penelitian ini diharapkan bermanfaat dalam menelusuri kemungkinan diadakannya penyempurnaan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1995 tentang Pasar Modal. 2. Manfaat praktis : a. Penelitian ini diharapkan sebagai bahan masukan dalam upaya menambah wawasan ilmu pengetahuan hukum pasar modal yang berhubungan dengan tugas dan tanggung Jawab Notaris di Pasar Modal. b. Penelitian ini diharapkan sebagai bahan masukan bagi BAPEPAM dan Notaris dalam menerapkan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1995 tentang Pasar Modal.

E. Keaslian Penelitian

Penelitian tentang hukum pasar modal di Indonesia sangat jarang dilaksanakan, namun agar tidak terjadi pengulangan suatu penelitian terhadap Universitas Sumatera Utara masalah yang sama, peneliti biasanya akan mengumpulkan data tentang masalah tersebut sebelum melakukan kegiatan ilmiah. 6 Berdasarkan hasil penelusuran kepustakaan library research khususnya di lingkungan Universitas Sumatera Utara Medan, judul tesis berupa ” Analisis Yuridis Terhadap Tugas Dan Tanggung Jawab Notaris Sebelum dan Sesudah Perseroan Terbatas Listing di Pasar Modal” yang pernah dilakukan antara lain: 1. Tanggung Jawab Due Diligence Notaris Dalam Perusahaan yang akan Go Public Oleh : Susi Agustina MKn 2. Tanggung Jawab Notaris dalam Pembuatan Berita Acara Rapat Umum Pemegang Saham Oleh : M. Zunuza M.Kn

F. Kerangka Teori dan Konsepsi