Istilah karakter dalam kamus besar bahasa Indonesia 2008: 623 berarti sifat-sifat kejiwaan, akhlak atau budi pekerti yang membedakan seseorang dari
yang lain; tabiat, watak. Sedangkan Doni Koesoema Albertus, karakter diasosiasikan dengan temperamen yang memberinya sebuah definisi yang
menekannya unsur psikososial yang dikaitkan dengan pendidikan dan konteks lingkungan. Karakter juga dipahami dari sudut pandang perilaku yang
mengutamakan unsur somatopsikis yang di miliki individu sejak lahir. Di sini, karakter dianggap sama dengan kepribadian. Kepribadian dianggap ciri atau
karakteristik, gaya atau sifat khas dari seseorang, yang bersumber dari bentukan –
bentukan yang di terima dari lingkungan, misalnya pengaruh keluarga pada saat masa kecil dan bawaan seseorang sejak lahir. Jadi pengertian karakter dapat
diartikan sebagai perwatakan dari seseorang dalam mengaplikasikan sikap, watak, terhadap makluk hidup lain dan tuhannya.
2.2 Macam- macam Karakter
Guru di sekolah tanpa kita sadari, selama ini sudah mengembangkan dan melaksanakan nilai-nilai pembentuk karakter melalui masing-masing mata
pelajaran yang dia ampu. Biasanya saat guru memberikan contoh, misal dalam pelajaran agama islam, guru menjelaskan tentang keesaan Allah, tanpa disadari
dalam penjelasannya itu mengandung unsur pendidikan karakter yaitu religius. Hal ini merupakan prakondisi pendidikan karakter pada satuan pendidikan yang
untuk selanjutnya diperkuat dengan 18 nilai hasil kajian empirik Pusat Kurikulum. Dalam rangka lebih memperkuat dan memberi acuan pelaksanaan
pendidikan karakter pada satuan pendidikan telah teridentifikasi 18 nilai yang
bersumber dari agama, Pancasila, budaya, dan tujuan pendidikan nasional, yaitu: 1 Religius, 2 Jujur, 3 Toleransi, 4 Disiplin, 5 Kerja keras, 6 Kreatif, 7
Mandiri, 8 Demokratis, 9 Rasa Ingin Tahu, 10 Semangat Kebangsaan, 11 Cinta Tanah Air, 12 Menghargai Prestasi, 13 BersahabatKomunikatif, 14
Cinta Damai, 15 Gemar Membaca, 16 Peduli Lingkungan, 17 Peduli Sosial, 18 Tanggung Jawab. Hal tersebut beguna sebagai batasan atau tolak ukur
ketercapain pelaksanaan nilai-nilai pendidikan karakter di sekolah. adapun 18 nilai-nilai pendidikan karakter tersebut didiskripsikan sebagai berikut:
Tabel 2.1 Macam-macam Karakter
Nilai-nilai Contoh
1. Religious
Sikap dan perilaku yang patuh dalam melaksanakan
ajaran agama
yang dianutnya, toleran terhadap pelaksanaan
ibadah agama lain, dan hidup rukun dengan pemeluk agama lain.
2. Jujur
Perilaku yang didasarkan pada upaya menjadikan dirinyasebagai orang yang
selalu dapat dipercaya dalam perkataan, tindakan, dan pekerjaan.
3. Toleransi
Sikap dan tindakan yang menghargai perbedaan agama, suku, etnis, pendapat,
sikap, dan tindakan orang lain yang berbeda dari dirinya.
4. Disiplin
Tindakan yang menunjukkan perilaku tertib dan patuh pada berbagai ketentuan
dan peraturan.
5. Kerja Keras
Perilaku yang
menunjukkan upaya
sungguh-sungguh dalam
mengatasi berbagai hambatan belajar dan tugas, serta
menyelesaikan tugas
dengan sebaik-
baiknya. 6.
Kreatif Berpikir dan melakukan sesuatu untuk
menghasilkan cara atau hasil baru dari sesuatu yang telah dimiliki.
7. Mandiri
Sikap dan perilaku yang tidak mudah tergantung
pada orang
lain dalam
menyelesaikan tugas-tugas. 8.
Demokratis Cara berfikir, bersikap, dan bertindak yang
menilai sama hak dan kewajiban dirinya dan orang lain.
9. Rasa Ingin Tahu
Sikap dan tindakan yang selalu berupaya untuk mengetahui lebih mendalam dan
meluas dari sesuatu yang dipelajarinya, dilihat, dan didengar.
10. Semangat Ke-bangsaan
Cara berpikir, bertindak, dan berwawasan yangmenempatkan kepentingan bangsa
dan negara di atas kepentingan diri dan kelompoknya.
11. Cinta Tanah Air
Cara berfikir, bersikap, dan berbuat yang menunjukkankesetiaan, kepedulian, dan
penghargaan yang tinggi terhadap bahasa, lingkungan fisik, sosial, budaya, ekonomi,
dan politik bangsa. 12.
Menghargai Prestasi Sikap dan tindakan yang mendorong
dirinya untuk menghasilkan sesuatu yang berguna bagi masyarakat, dan mengakui,
serta menghormati keberhasilan orang lain. 13.
BersahabatKomuniktif Tindakan
yang memperlihatkan
rasa senang berbicara, bergaul, dan bekerja
sama dengan orang lain. 14.
Cinta Damai Sikap, perkataan, dan tindakan yang
menyebabkan oranglain merasa senang dan aman atas kehadiran dirinya.
15. Gemar Membaca
Kebiasaan menyediakan waktu untuk membaca
berbagai bacaan
yang memberikan kebajikan bagi dirinya.
16. Peduli Lingkungan
Sikap dan tindakan yang selalu berupaya mencegah kerusakan pada lingkungan
alam di sekitarnya, dan mengembangkan upaya-upaya
untuk memperbaiki
kerusakan alam yang sudah terjadi. 17.
Peduli Sosial Sikap dan tindakan yang selalu ingin
memberi bantuan pada orang lain dan masyarakat yang membutuhkan.
18. Tanggung jawab
Sikap dan perilaku seseorang untuk melaksanakan
tugasdan kewajibannya,
yang seharusnya dia lakukan, terhadap diri sendiri, masyarakat, lingkungan alam,
sosial dan budaya, negara dan Tuhan Yang Maha Esa.
2.3 Faktor yang Mempengaruhi Karakter